Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bos Ducati Sebut Honda Seperti Hujani Marc Marquez dengan Emas

By Agung Kurniawan - Jumat, 21 Februari 2020 | 15:10 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, bersiap menjalani balapan MotoGP Malaysia 2019 di Sirkuit Internasional Sepang, Minggu (3/11/2019). (REPSOL HONDA)

BOLASPORT.COM - Direktur Olahraga Ducati, Paolo Ciabatti, memberikan sorotan setelah Marc Marquez resmi membubuhkan tanda tangan untuk memperpanjang kontrak bersama Honda.

Jelang bergulirnya MotoGP 2020, Honda memastikan salah satu pembalap andalannya, Marc Marquez, tak akan pergi ke mana-mana.

Pemegang enam gelar juara dunia MotoGP tersebut telah memastikan memperpanjang kontrak bersama tim berlogo sayap tunggal itu pada Kamis (20/2/2020).

Dengan demikian, Marc Marquez menambah masa baktinya bersama Honda selama empat musim atau hingga akhir 2024.

Baca Juga: Kurang Menggigit Saat Hari Pertama Pramusim, Leclerc Sebut SF1000 Tawarkan Fleksibilitas

Direktur olahraga Ducati, Paolo Ciabatti, memberikan sorotan terkait langkah Honda yang berani mengikat Marc Marquez hingga akhir musim 2024.

Menurut pria asal Italia tersebut, Honda dinilai telah menghujani Marc Marquez dengan emas dan tidak memikirkan pembalap lainnya terutama dengan arah pengembangan motor RC213V.

Selama ini, Marc Marquez menjadi acuan bagi Honda dalam mengembangkan kuda besinya lantaran dia adalah pembalap yang mempunyai prestasi paling moncer.

Tak ayal, hal itu tentu akan menyulitkan para rider Honda lainnya seperti Cal Crutchlow yang masih mencari performa maksimalnya di tim satelit, LCR Honda.

Selain akan menjadi acuan untuk pengembangan motor, Ciabatti menilai bahwa gaji yang diberikan Honda juga menjadi faktor tersendiri bagi Marc Marquez agar tetap tinggal selama lebih dari empat musim ke depan.

"Saya kira, Marc Marquez telah dihujani emas oleh sebuah perusahaan yang mengembangkan motor untuknya tanpa memikirkan pembalap lain," kata Paolo Ciabatti, dilansir BolaSport.com dari GPOne.

Selain itu, dengan diperpanjangnya kontrak Marc Marquez, Honda telah menegakkan kekuatannya baik dari sisi finansial maupun teknis.

"Honda juga telah menegakkan kekuatannya yang luar biasa baik dari segi ekonomi maupun teknis," tutur Paolo Ciabatti mengakhiri.

DOK. MOTOGP
Direktur olahraga Ducati, Paolo Ciabatti.

Baca Juga: Terancam Hadapi Marcus/Kevin di All England Open 2020, Ganda Putra Malaysia Cuek

Pada MotoGP 2020, Marc Marquez akan berduet dengan adiknya, Alex Marquez, yang baru saja naik ke kelas utama usai menjadi juara di Moto2 musim lalu.

Para pembalap MotoGP akan kembali ke lintasan guna mengikuti sesi tes pramusim terakhir yang akan digelar di Sirkuit Losail, Qatar pada 22-24 Februari.

Adapun balapan perdana MotoGP 2020 baru akan digelar 8 Maret mendatang di tempat yang sama.

Baca Juga: Windy Cantika Siap Ikuti Kejuaraan Lain Menuju Olimpiade Tokyo 2020

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P