Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Direktur Olahraga Ducati, Paolo Ciabatti, mengatakan bahwa ada tiga pembalap yang sedang masuk radar pengamatan timnya.
Dibanding tim Yamaha dan Honda, Ducati terbilang kalem untuk urusan line-up pembalap MotoGP 2021.
Padahal, kedua rivalnya tersebut sudah sibuk menyiapkan susunan rider terbaik untuk mengarungi kompetisi pada dua musim mendatang.
Baca Juga: Bukan Marcus/Kevin, Ini Lawan Berat Chia/Soh pada All England Open 2020
Yamaha telah mendapatkan jasa Maverick Vinales dan Fabio Quartararo, sementara Honda membuat gebrakan dengan mengikat Marc Marquez sampai tahun 2024.
Dengan begitu, Ducati pun terpaksa bertahan dengan komposisi pembalap yang mereka miliki saat ini, Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci.
"Kami tidak dipaksa melakukan apa pun dan kini kami putuskan untuk menunggu," kata Ciabatti, dilansir BolaSport.com dari GPOne.
Kendati demikian, bukan berarti Ducati tidak punya opsi sama sekali.
Sebaliknya, Ciabatti menegaskan bahwa kubunya tengah memantu perkembangan performa tiga pembalap.
Selain dua rider Pramac Ducati, Jack Miller dan Francesco Bagnaia, tim pabrikan asal Italia itu juga memasukkan sosok pembalap Reale Avintia, Johann Zarco, ke dalam pengamatan mereka.
Baca Juga: Tensi Tinggi, Wilder dan Fury Sudah Kena Sanksi Sebelum Naik Ring
"Kami juga masih mempunyai Jack Miller dan Francesco Bagnaia. Tim ini menaruh kepercayaan dan harapan kepada keduanya," ucap Ciabatti.
"Saat masih di Moto2, Bagnaia lebih baik dari Quartararo, dan dia hanya menjalani musim yang sulit tahun lalu, selain itu kami juga tengah memperhatikan Zarco," kata Ciabatti lagi.
Lebih lanjut, Paolo Ciabatti mengatakan bahwa Ducati bakal berpikir panjang untuk mendepak Andrea Dovizioso meski dia hanya bisa menjadi runner-up dunia MotoGP dalam tiga musim terakhir.
Baca Juga: Windy Cantika Siap Ikuti Kejuaraan Lain Menuju Olimpiade Tokyo 2020
"Saat ini hanya ada satu pembalap yang selalu ada di depan pembalap-pembalap lain, selain Marc Marquez," tutur Ciabatti
"Dia sudah melakukannya dalam tiga musim beruntun, namanya Andrea Dovizioso dan dia sudah membela kami," kata Ciabatti menambahkan.
Musim ini, MotoGP akan memulai ketatnya persaingan menjadi juara dunia dengan menggelar seri balap di Sirkuit Internasional Losail, Qatar, pada 6-8 Maret mendatang.