Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Profil Klub Liga 1 2020 - Barito Putera, Promosikan 3 Pemain Timnas U-19 Indonesia

By Ibnu Shiddiq Nur Fitri - Sabtu, 22 Februari 2020 | 20:15 WIB
Ilustrasi berita Liga 1 2020. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Barito Putera mengusung pemain muda untuk melakoni Liga 1 2020.

Sebelumnya, Barito Putera telah melepas enam belas pemain lama dan hanya merekrut sembilan beberapa pemain baru.

Pemain yang dilepas maupun hengkang merupakan pemain berlabel bintang katakanlah Evan Dimas, Gavin Kwan, Paulo Sitanggang, Lucas Silva, hingga Rafael Silva.

Dari kesembilan pemain anyarnya ada nama-nama seperti Alexander Rakic, Yashir Pinto, dan Danilo Sekulic.

Baca Juga: Profil Klub Liga 1 2020 - Pasukan Muda Persebaya, Calon Juara Baru Liga

Selain merekrut pemain baru, menariknya Barito Putera berani mempromosikan lima pemain muda dari akademinya.

Kelima pemain promosi itu ialah Yuswanto Aditya, Bagas Kaffa, Bagus Kahfi, David Maulana, dan Kahar Muzakkar.

Bagas Kaffa, Bagus Kaffi, dan David Maulana merupakan pemain timnas U-19 Indonesia.

Dengan dipromosikannya kelima pemain , Barito Putera menjadi klub yang paling banyak dihuni oleh pemain muda yang dirata-rata diperoleh sekitar 22 tahun.

Kendati begitu, Barito masih menyimpan pemain lama yang musim lalu menjadi pemain seperti kiper Aditya Harlan, Rizky Pora, dan Bayu Pradana.

Baca Juga: Profil Klub Liga 1 2020 - Persita, Rekrut 3 Pemain Berlabel Timnas Dipimpin Legenda Timnas Indonesia

Berikut daftar pelatih dan pemain Barito Putera musim 2020:

Nama Klub: PS Barito Putera

Julukan: Laskar Antasari

Kabinet Kepelatihan:

Pelatih: Djajang Nurjaman

Asisten Pelatih: Yunan Helmi

Pelatih Kiper: Ismairi

Komposisi Pemain:

Kiper: Aditya Harlan, Setya Beny, Muhammad Riyandi.

Belakang: Dandi Maulana, Cassio, OK John, Yusawanto Aditya, Reva Adi, Nazar Nurzaidin, Kurniawan Karman, Bagas Kaffa.

Tengah: Bayu Pradana, Danillo Sekulic, Delvin Rumbino, David Maulana, Yashir Pinto, Risky Pora, Ilham Armaiyn, Ambrizal Umanailo, Sandy Ferizal, Ferdiansyah, Rafi Syarahil

Depan: Alexander Rakic, Kahar Muzakkar, Bagus Kahfi.

Markas: Stadion Demang Lehman.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Kata ketua umum PSSI setelah laga uji coba timnas Indonesia, Jumat (21/2/2020). . #timnas #timnasindonesia #banggasepakbolakita

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P