Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Link Live Streaming Persija Vs Geylang International, Launching The Dream Team

By Hugo Hardianto Wijaya - Minggu, 23 Februari 2020 | 19:00 WIB
Presiden Persija Jakarta, Muhammad Prapanca ketika Press Conference mengenai Launching Persija Jakarta di Kantor Persija, Kuningan, Jakarta (21/02/2020). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Persija Jakarta menghadapi klub asal Singapura, Geylang Internasional, dalam acara launching tim pada Minggu (23/2/2020).

Laga ini akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta pada pukul 19.30 WIB dan akan disiarkan secara langsung oleh Indosiar.

Pertandingan juga dapat disaksikan melalui live streaming pada kanal Vidio.com yang bisa diakses di artikel ini.

Persija Jakarta menggelar acara launching tim untuk musim 2020 dengan judul Dream Team.

Baca Juga: Haaland Tembus 40 Gol, Ronaldo dan Messi Sulit Mengejar

Tema itu diangkat sebagai motivasi tim untuk tak mengulang keterpurukan yang terjadi musim lalu.

"Tentang titel dream team, jadi terkait liga tahun lalu betapa Persija terpuruk hampir masuk degradasi. Kami berjuang untuk naik kembali," tutur Presiden Persija Jakarta, Mohamad Prapanca.

"Kami memotivasi supaya tidak terjadi lagi seperti 2019, kami sudah berusaha mendatangkan pemain yang punya performa baik," ucapnya.

Untuk memeriahkan launching tim itu, Persija juga menggelar laga uji coba melawan klub asal Singapura, Geylang International.

Laga itu juga dimaksudkan sebagai persiapan sebelum memulai Liga 1 2020 pekan depan.

Pelatih Geylang International, Mohd Noor Ali, sangat bersyukur karena mendapat kesempatan melawan skuad Macan Kemayoran.

Noor Ali juga menganggap laga uji coba kali ini sebagai persiapan menghadapi Liga Singapura 2020 yang akan segera dimulai.

"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Persija telah mengundang kami," kata pelatih Geylang, Mohd Noor Ali, Sabtu (22/2/2020).

Baca Juga: Tes Pramusim MotoGP 2020 Qatar - Senjata Rahasia Ducati Ketahuan, Danilo Petrucci Langsung Amnesia

MUHAMMAD ROBBBANI/BOLASPORT.COM
Pelatih dan pemain Geylang United, Mohd Noor Ali serta Fareez Farhan saat memberikan keterangan pers, di ruang preskon Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Sabtu (22/2/2020).

"Ini suatu kebanggaan menjadi bagian launching Persija. Mereka tim bagus."

"Ini persahabatan tapi penting buat kami karena Liga Singapura akan segera mulai," ujarnya menambahkan.

"Kami mau fokus dengan Liga dan Persija akan menjadi ujian bagus buat kami," katanya lagi.

Baca Juga: Haaland Lebih Subur dari 4 Klub Eropa, Termasuk Man United

Berikut link live streaming Persija Jakarta Vs Geylang International:

Link 1

Link 2

Link 3

DISCLAIMER: Link live streaming ini hanya informasi untuk pembaca. BolaSport.com tak bertanggung jawab terhadap copyright dan kualitas siaran.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P