Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Namun, kali ini Chelsea sepertinya tidak mau menghambur-hamburkan uangnya seperti saat membeli Kepa dahulu.
Disebut dalam sumber yang sama, untuk merekrut Oblak, Chelsea siap menyodorkan dana sebesar 30 juta euro (sekitar Rp455 miliar).
Nominal yang bisa dibilang cukup kecil untuk membeli pemain sekelas Oblak.
Baca Juga: Neville: Liverpool Cuma Batu Loncatan Mo Salah Buat ke Real Madrid
Namun, tawaran Chelsea tidak hanya berbentuk uang saja.
Dalam tawaran tersebut, Chelsea memasukkan satu nama pemain mereka, yaitu penjaga gawang juga, Kepa.
Dengan begitu, masalah Chelsea di sektor penjaga gawang bisa langsung terselesaikan.
Kiper utama mereka saat ini, yang bermasalah, pindah, digantikan dengan kiper lainnya dengan kualitas yang menurut Lampard lebih baik.