Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lionel Messi Cs Ditahan Napoli 1-1, Peluang Barcelona Lolos 86 Persen

By Beri Bagja - Kamis, 27 Februari 2020 | 09:20 WIB
Lionel Messi merayakan gol bersama Arthur saat Barcelona menekuk Leganes di perempat final Copa del Rey, 30 Januari 2020. (TWITTER.COM/FCBARCELONA)

BOLASPORT.COM - Skor imbang 1-1 dalam pertandingan pertama babak 16 besar Liga Champions kontra Napoli bisa memberikan sinyal positif bagi Barcelona.

Barcelona terhindar dari kekalahan saat bertamu ke markas angker Napoli, San Paolo, pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions (25/2/2020).

Barca butuh gol penyama kedudukan Antoine Griezmann (57') guna menebus torehan Dries Mertens (30') yang sempat membawa Napoli unggul.

Bermodalkan tabungan gol tandang, Lionel Messi cs mengantongi keuntungan tipis.

Saat melakoni leg kedua di Camp Nou pada 18 Maret nanti, Barca tinggal perlu hasil minimal imbang 0-0 agar lolos ke perempat final.

Baca Juga: Statistik Ronaldo Vs Lyon: 0 Gol, 0 Assist, 0 Tembakan Akurat, 1 Dribel, Nilai Terendah

Baca Juga: 4 Momen Pengusiran Sergio Ramos, Si Raja Kartu Merah di Liga Champions

Baca Juga: Hasil Liga Europa, Steven Gerrard Bawa Rangers Singkirkan Finalis 2011

Di atas kertas, misi Barcelona ini juga disokong catatan sejarah yang memihak mereka melaju ke tahap berikut.

Dikutip BolaSport.com dari situs resmi klub, hasil seri 1-1 pada leg pertama lebih banyak melahirkan tradisi positif untuk Barca.