Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sang Ayah Yakin MotoGP Berubah Ketika Valentino Rossi Pensiun

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Jumat, 28 Februari 2020 | 19:05 WIB
Bos MotoGP alias CEO Dorna Sports, Carmelo Ezpeleta (kiri), berbicara dengan Valentino Rossi. (TWITTER.COM/GPONE)

BOLASPORT.COM - Graziano Rossi memprediksi MotoGP akan berubah ketika putranya, Valentino Rossi, memutuskan gantung helm.

Masa depan Valentino Rossi menjadi salah satu teka-teki yang ramai diperbincangkan.

Valentino Rossi memang berniat membuka peluang untuk pensiun semenjak hasil minor yang terus didapatnya pada musim 2019.

Setelah dua kali ke atas podium dalam tiga balapan perdana, pembalap berjulukan The Doctor itu tidak dapat mengulangi prestasi serupa hingga akhir musim.

Desakan dari Yamaha untuk segera menentukan sikap tidak digubris Rossi demi mendapat pandangan yang lebih jelas perihal masa depannya.

Terlepas dari keputusan apa yang akan diambil Rossi, pensiunnya pembalap asal Tavullia itu akan memberi dampak besar bagi MotoGP.

Pasalnya, Rossi menjadi pembalap terpopuler di MotoGP. Itu terbukti dari jumlah pengikut di akun media sosialnya dan lautan penggemar yang hampir selalu ada.

Prestasi mentereng serta kepribadian yang menarik membuat Rossi berhasil menggaet banyak penggemar semenjak titel juara dunia pertamanya pada 1996.

Baca Juga: Tidak Ada Marc Marquez, Inilah 3 Pembalap 'On Fire' Menurut Valentino Rossi