Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Manchester City kembali berpeluang mencatatkan rekor istimewa kala melakoni partai final Piala Liga Inggris musim 2019-2020.
Untuk final Piala Liga Inggris musim ini, Manchester City akan berhadapan dengan Aston Villa di Wembley Stadium pada Minggu (1/3/2020) pukul 23.30 WIB.
Manchester City datang ke partai final dengan status juara bertahan.
Pasukan Josep "Pep" Guardiola sudah menjuarai ajang tersebut selama dua musim beruntun.
Klub berjuluk The Citizens tersebut berpeluang mencatatkan hat-trick juara andai bisa mengalahkan Aston Villa.
Baca Juga: Termasuk Haaland, Real Madrid Incar 3 Nama Besar untuk Striker Baru
Trofi Piala Liga Inggris jelas menjadi salah satu hal berharga yang ingin diraih oleh pasukan Pep Guardiola.
Man City tengah terseok-seok musim ini, terutama setelah hukuman yang mereka terima dari UEFA.
The Citizens dilarang tampil di Liga Champions dalam dua musim ke depan.
Baca Juga: VIDEO - Kandidat Puskas Award, Sepakan Voli Kungfu Pemain Dundalk
Hukuman tersebut mereka terima setelah terbukti melebih-lebihkan dana sponsor pada laporan keuangan dari 2012 hingga 2016.
Untuk itu, Man City terpaksa harus puas hanya berlaga di panggung domestik jika banding mereka ditolak.
Menjuarai Piala Liga Inggris bisa menjadi hiburan bagi Man City yang tengah terluka.
Berikut jadwal final Piala Liga Inggris atau Carabao Cup musim ini:
Minggu, 1 Maret 2020
Aston Villa vs Manchester City
Wembley Stadium
Live Mola TV pukul 23.30 WIB