Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tertangkap Kamera, Asisten Pelatih Barcelona Kesal karena Griezmann

By Ade Jayadireja - Selasa, 3 Maret 2020 | 07:25 WIB
Penyerang Barcelona, Antoine Griezmann, dalma laga kontra Ibiza pada Rabu (22/1/2020). (TWITTER.COM/SQUAWKANEWS)

BOLASPORT.COM - Masih tersisa cerita di balik kekalahan Barcelona dari Real Madrid pada pekan ke-26 Liga Spanyol 2019-2020.

Barcelona menderita kekalahan 0-2 di kandang Real Madrid, Estadio Santiago Bernabeu, Minggu (1/3/2020).

Dua gol dari Vinicius Junior dan Mariano Diaz memaksa raksasa Catalunya pulang tanpa poin.

Wajah-wajah kecewa pun terlihat di bangku cadangan Barca, termasuk Eder Sarabia yang merupakan asisten pelatih Quique Setien.

Baca Juga: Virus Corona Sudah Terdeteksi di Indonesia, Ini Kata Mario Gomez  

Kamera Movistar menangkap gesture kekesalan Sarabia di bangku cadangan.

Berbicara kepada orang di sebelahnya, ia tampak geram dan mengkritik performa pasukan Barca.

"Lihatlah, dia tidak melakukan apa-apa," kata Sarabia.

Anak dari mantan striker Athletic Bilbao, Manuel Sarabia, itu juga melontarkan umpatan setelah Antoine Griezmann melewatkan peluang emas pada babak pertama.

"Cetaklah gol, Antoine, br*****k!" ujar Sarabia dengan raut wajah kesal.

 Baca Juga: RB Leipzig Minta Maaf karena Usir Penonton Jepang yang Diduga Kena Virus Corona

Akibat kekalahan ini, Barcelona tergusur oleh Madrid dari puncak klasemen.

Barca mengemas 55 poin, tertinggal satu angka dari sang rival bebuyutan.

Blaugrana masih punya 12 pertandingan untuk kembali ke posisi teratas tabel.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P