Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cegah Penyebaran Virus Corona, Liga 1 Thailand Dihentikan Sementara

By Abdul Rohman - Selasa, 3 Maret 2020 | 22:15 WIB
Fan klub Liga Thailand 1, Sukhothai FC, tim yang diperkuat pemain asal Indonesia, Rudolof Yanto Basna saat laga kontra Chainat FC, 25 Mei 2019. (FACEBOOK.COM/STFC2009)

BOLASPORT.COM - Thailand siaga virus corona, liga sepak bola kasta utama kena imbas.

Penyelenggara Liga 1 Thailand memutuskan menunda semua pertandingan hingga bulan depan.

Hal itu dilakukan sebagai bentuk pencegahan penyebaran virus corona yang semakin meluas.

Baca Juga: Jelang All England Open 2020, Rian Waspadai Perubahan Gaya Main Lawan

Mandat untuk menunda pertandingan diberikan Kementerian Kesehatan Thailand setelah menemukan pasien yang terjangkit virus tersebut.

Berdasarkan data dari Direktur Departemen Pengendalian Penyakit Thailand, sejak Januari total sudah ada 42 pasien yang terinfeksi virus corona

Dari total 42 pasien, 30 pasien dinyatakan pulih dan 11 lainnya masih dalam perawatan

Sementara itu 1 orang yang tersisa dinyatakan meninggal. 

Pasien tersebut menderita komplikasi penyakit, virus corona dan demam berdarah. 

Baca Juga: Jelang Lawan Persebaya, Winger Persija Bertekad Balaskan Dendam Musim Lalu

Selain Thailand, Vietnam menjadi negara pertama di kawasan ASEAN yang memutuskan menggelar pertandingan tanpa penonton.

Keputusan itu terjadi pada pertandingan Piala Super Nasional pekan lalu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P