Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Wayne Rooney pernah mencetak gol spesial melalui tembakan melengkung saat Manchester United bertamu ke Pride Park, markas Derby County.
Kamis (5/3/2020), Manchester United melakoni duel putaran kelima Piala FA di kandang Derby County.
Terakhir kali Setan Merah tampil di sana juga dalam bentrokan di Piala FA, tepatnya di babak keempat, 29 Januari 2016.
Hal menarik, laga itu menjadi momen Wayne Rooney mencetak gol keren ke gawang Derby, klub yang notabene dia perkuat saat ini.
Baca Juga: Derby Vs Manchester United, Wayne Rooney dari Legenda Jadi Musuh Sebentar
Baca Juga: Liverpool Hattrick Kalah Sejak Klopp Dikirimi Surat dari Fan Man United
Baca Juga: Apa Jadinya kalau Ada Pemain Liga Italia Serie A Kena Virus Corona?
Menjabat sebagai kapten tim, Rooney membuka keunggulan Setan Merah pada menit ke-16.
Golnya berasal dari kerja sama apik dengan Anthony Martial di sisi kiri penyerangan United.
Looks like @WayneRooney has always enjoyed a goal at Pride Park ????
⬇️ The last time we visited Derby in the FA Cup, ???????????????? ????????????????????????????????… ????#MUFC pic.twitter.com/GGADk0JjDU
— Manchester United (@ManUtd) March 5, 2020
Menerima bola dari Martial, Rooney melepaskan diri dari adangan dua pemain lawan dengan sekali kontrol, lalu menggiringnya memasuki area penalti sambil mencari ruang tembak.