Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Persib Bandung yang dikenal sebagai tim besar dan bertabur bintang justru tak masuk tiga besar tim termahal Liga 1 2020 menurut Transfermarkt.
Shopee Liga 1 2020 baru saja dimulai dan beberapa tim masih bergerak memburu pemain incarannya untuk memperkuat tim menjelang penutupan bursa transfer pemain.
Sedikit berbeda dengan musim-musim sebelumnya beberapa tim besar seperti Persib Bandung, PSM Makassar, dan Persebaya Surabaya justru tidak terlalu aktif dalam bursa transfer kali ini.
Dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt.com, Bali United menjadi skuad termahal di Liga 1 2020 dengan Brwa Nouri sebagai pemain termahalnya.
Juara Liga 1 2019 ini memiliki nilai skuad mencapai Rp. 89 triliun.
Sedangkan di peringkat kedua ada Bhayangkara FC, The Guardians tentu ingin mengulangi kesuksesan mereka di Liga 1 2017 dimana mereka berhasil menjuarai kompetisi ini.
Baca Juga: Jelang Laga Perdana Liga 1 2020, Bek Persib Ini Peringatkan Skuad Maung Bandung
Nama-nama besar pun berhasil dihadirkan oleh management Bhayangkara FC untuk memperkuat tim besutan Paul Munster.
Mulai dari pemain dengan segudang pengalaman seperti Andik Vermansyah, talenta muda Indonesia Saddil Ramdani, hingga bintang Persib Bandung musim lalu Ezechiel Ndoouassel berhasil diamankan.