Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

4 Bulan Jelang Olimpiade Tokyo 2020, Flandy Limpele Tinggalkan India

By Diya Farida Purnawangsuni - Selasa, 10 Maret 2020 | 17:20 WIB
Berita bulu tangkis internasional. (ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM)

"Alasan utama kepergian saya adalah personal. Saya mengharapkan yang terbaik untuk tim India, mereka punya pelatih-pelatih yang bagus," kata Flandy lagi.

Baca Juga: Corona Masih Mewabah, Pihak F1 Terus Koordinasi dengan Promotor Lokal

Desember tahun lalu, Flandy Limpele sempat mengejutkan publik India dan dunia dengan komentarnya terhadap para pebulu tangkis India.

Menurut peraih medali perunggu ganda putra Olimpiade Athena 2004 itu, para pebulu tangkis India memiliki sikap yang kurang cakap dan tidak punya kerja sama satu sama lain.

Hal ini disebut Flandy memengaruhi perkembangan sektor ganda di India.

Namun, Flandy menegaskan bahwa hal tersebut bukanlah alasan di balik pengunduran dirinya.

INSIDE SPORT
Eks pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Flandy Limpele, memutuskan mundur dari jabatannya sebagai pelatih tim nasional India.

"Tidak, tidak ada hubungannya dengan sikap pemain, alasan saya pergi adalah personal," kata dia.

Flandy Limpele adalah pelatih asing keempat yang mundur dari jabatan di timnas bulu tangkis India sebelum kontrak habis.

Sebelumnya, India juga ditinggal oleh Mulyo Handoyo (Indonesia) yang melatih tim tunggal putra, Tan Kim Her (Malaysia) yang menangani skuad ganda putra, dan Kim Ji-hyun (Korea Selatan) yang mengantar pemain tunggal putri PV Sindhu meraih gelar juara dunia BWF.

Baca Juga: Eks Rival: Takdir Valentino Rossi Ditentukan Hasil Akhir MotoGP 2020

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P