Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

All England Open 2020 - Mundur Lagi, Lawan Marcus/Kevin Absen 2 Kali Beruntun

By Lariza Oky Adisty - Selasa, 10 Maret 2020 | 18:35 WIB
Pasangan ganda putra India, Satwiksairaj Rankireddy (kiri)/Chirag Shetty, seusai memenangi gelar juara Thailand Open 2019, di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Thailand, Minggu (4/8/2019). (Twitter/@toisports)

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra nomor satu dunia asal Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, mendapat keuntungan setelah lawan mereka pada babak pertama turnamen All England Open 2020 menyatakan mundur.

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo seharusnya akan berhadapan dengan wakil India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty, pada babak pertama All England Open 2020 yang digelar di Arena Birmingham, Inggris, Rabu (11/3/2020).

Namun, Rankireddy/Shetty menyatakan mundur dari turnamen bulu tangkis tertua di dunia tersebut karena cemas terpapar wabah virus corona alias Covid-19.

Shetty mengatakan, dia dan Rankireddy takut karena harus menempuh rute penerbangan melalui Dubai sebelum tiba di Inggris.

Baca Juga: 4 Bulan Jelang Olimpiade Tokyo 2020, Flandy Limpele Tinggalkan India

"Semua khawatir akan wabah virus corona. Jumlah orang yang terinfeksi di Inggris sudah mencapai 90 orang dan aspek ini menjadi perhatian khusus. Kami juga harus berangkat melalui bandara di Dubai yang merupakan salah satu bandara tersibuk di dunia," kata Shetty, dikutip BolaSport.com dari Firstpost.com.

"Kondisi itu membuat atlet tak aman," ujar dia melanjutkan.

Dengan keputusan tersebut, Satwiksairaj/Shetty sudah dua tahun berturut-turut tidak mengikuti All England Open.

Mereka juga absen pada All England Open 2019 karena Shetty mengalami cedera bahu.

Baca Juga: Sejarah All England Open - Daftar Pebulu Tangkis Juara dari Indonesia

Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty bukan satu-satunya wakil India yang mundur dari All England Open 2020.

Empat wakil lain juga menarik diri.

"Beberapa pemain sudah menulis ke Asosiasi Bulu Tangkis India BAI untuk mengabarkan keputusan mereka mundur dari All England Open 2020," kata Sekretariat BAI, Ajay Singhania.

"Sejauh ini, Rankireddy/Shetty, Manu Attri/B Sumeeth Reddy, HS Prannoy, Sameer Verma, dan Sourabh Verma menyatakan batal ikut," ucap dia lagi.

Baca Juga: All England Open 2020 - Gregoria Mariska Usung Target Realistis Ini

Meski begitu, sejumlah pemain andalan India lainnya dipastikan tetap berpartisipasi pada All England Open 2020.

"Saina Nehwal, PV Sindhu, Kidambi Srikanth, Ashwini Ponnappa, dan Pranaav Jerry Chopra/N Sikki Reddy akan ikut serta pada turnamen tersebut," tutur Singhania.

Wabah virus Covid-19 sejauh ini sudah menjangkiti kurang lebih 90 ribu orang di seluruh dunia dan menewaskan 3.100 korban jiwa.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P