Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Melawan Wakil Filipina, Bali United Andalkan Penyerang Lokal

By Unggul Tan Ngasorake - Rabu, 11 Maret 2020 | 00:00 WIB
Para pemain Bali United merayakan kemenangan atas Than Quang Ninh dalam laga Piala AFC 2020 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Selasa (11/2/2020). (baliutd.com)

"Kami mempunyai Lerby yang main di dua pertandingan lawan Barito Putera, kemarin dia main bagus dan sudah bisa cetak gol untuk tim," kata Teco dikutip BolaSport.com dari Tribun Bali

Serdadu Tridatu sendiri sangat butuh kemenangan untuk tetap menjaga asa lolos menuju fase selanjutnya.

Baca Juga: Pemain Senior Bali United Angkat Bicara Terkait Kualitas Ceres Negros

Pada pertandingan sebelumnya, Bali United harus mengakui keunggulan Svay Rieng 1-2.

Sejak dipulangkan dari Borneo FC awal musim ini, Lerby memang harus bersaing dengan Spaso untuk memperebutkan posisi penyerang utama tim.

Dengan absennya Spaso di lini depan Bali United, tentu menjadi kesempatan emas bagi Lerby.

Baca Juga: Bukan Cuma Shin Tae-yong, Simon McMenemy Juga Ada di Laga PSM Makassar Kontra Kaya FC

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P