Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Real Madrid telah menyiapkan dua kandidat pelatih sebagai pengganti Zinedine Zidane jika dipecat.
Real Madrid menguasai pucuk klasemen setelah membungkam Barcelona 2-0 pada pekan ke-26 Liga Spanyol 2019-2020.
Namun, pucuk tabel rupanya hanya sementara seusai laga El Clasico.
Pada jornada ke-27, Real Madrid secara mengejutkan takluk di tangan Real Betis dengan skor tipis 1-2 di Stadion Benito Villamarin pada akhir pekan lalu.
Baca Juga: Ini Reaksi Fan Arsenal Saat Tahu Dua Motor Serangan Man City Berlatih
Pada saat bersamaan, Barcelona sukses menjinakkan Real Sociedad satu hari sebelumnya di Camp Nou dengan kemenangan tipis 1-0.
Akibatnya, El Real harus menyerahkan posisi nyaman di puncak klasemen kepada Barcelona dengan selisih 2 poin.
Madrid mengoleksi 56 poin, sedangkan Barcelona mengumpulkan 58 poin.
Buntut dari kekalahan melawan Real Betis, kursi kepelatihan Zinedine Zidane kembali digoyang.