Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

VIDEO - Saat Aksi Tengil Kevin Sanjaya Bikin Lawannya Geregetan

By Agung Kurniawan - Sabtu, 14 Maret 2020 | 22:25 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, pada perempat final All England Open 2020 di Arena Birmingham, Inggris, Jumat (13/3/2020). (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Aksi tengil ditunjukkan pemain ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo, saat bertanding pada semifinal All England Open 2020.

Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Marcus Fernaldi Gideon tampil impresif saat menghadapi Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taiwan) pada semifinal All England Open 2020.

Kemenangan dengan skor 21-18, 21-13 berhasil didapat Marcus/Kevin dalam pertandingan yang digelar di Arena Birmingham, Inggris, Sabtu (14/3/2020).

Marcus dan Kevin tak hanya menjadi sorotan akibat permainan menawan mereka di lapangan.

Baca Juga: Resmi, NBA Untuk Sementara Waktu Hentikan Kompetisi Musim 2020

Khususnya Kevin. Dia kembali menampilkan aksi tengil yang menjadi ciri khasnya tatkala pertandingan memasuki penghujung gim pertama.

Saat itu, Marcus/Kevin tengah unggul atas Lee/Wang dengan skor 20-18.

Setelah saling beradu reli, Wang Chi-Lin yang sudah mengembalikan pukulan harus terpaku sambil menahan rasa kesalnya.

Pasalnya, pengembaliannya melebar jauh ke sisi kanan lapangan.

Kekesalan Wang bisa jadi semakin bertambah setelah Kevin yang justru mengejar bola tersebut sampai keluar lapangan.

Pemain jebolan PB Djarum itu bertingkah seolah-olah akan merespons pukulan yang sudah out tersebut.

Marcus/Kevin untuk sementara menjadi wakil Indonesia pertama yang berhasil melaju ke babak final All England Open 2020.

Pada babak final nanti, Marcus/Kevin akan berhadapan dengan pemenangan laga antara wakil Jepang, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe dan Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov dari Rusia.

Indonesia juga masih mempunyai peluang menambah wakilnya pada laga final dari nomor ganda campuran melalui pasangan Praveen Jordan/melati Daeva Oktavianti.

Baca Juga: GP Australia Batal, Formula 1 Baru Akan Dimulai pada Juni 2020?

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Dunia sedang melewati masa sangat sulit yang menuntut kepedulian dan perhatian terbaik dari kita semua," tulis Ronaldo sembari menyematkan tautan dari WHO (World Health Organization). "Saya berbicara kepada Anda hari ini bukan sebagai pesepak bola melainkan sebagai seorang anak, ayah, dan manusia yang peduli dengan perkembangan terkini di seluruh dunia." "Penting bagi kita semua mengikuti saran dari WHO dan lembaga-lembaga berwenang lain untuk menangani situasi saat ini." "Melindungi kehidupan manusia harus menjadi prioritas di atas segalanya." "Saya ingin menyampaikan belasungkawa saya kepada mereka yang kehilangan orang-orang yang dekat dengan mereka, solidaritas saya kepada mereka yang memerangi virus corona seperti rekan setim saya Daniele Rugani dan dukungan juga saya berikan kepada para profesional kesehatan yang luar biasa, membahayakan hidup mereka sendiri demi menyelamatkan nyawa orang lain." @cristiano #cr7 #cristiano #cristianoronaldo #dainelerugani #rugani #juventus #realmadri #lionelmessi #messi #covid19 #VirusCorona #ncov2019 #Bolastylo #superballid #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P