Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Derbi Jakarta Imbang, Paul Munster Sebut Bhayangkara Lakukan Kesalahan

By Mukhammad Najmul Ula - Minggu, 15 Maret 2020 | 20:20 WIB
Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster, sedang memikirkan strategi ketika menghadapi Persija Jakarta di Stadion PTIK, Melawai, Jakarta Selatan (14/3/2020) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Paul Munster mengakui Bhayangkara FC melakukan kesalahan pada babak kedua sehingga terpaksa menelan hasil imbang 2-2 melawan rival sekota Persija Jakarta pada pekan ketiga Shopee Liga 1 2020, Sabtu (14/3/2020).

Bhayangkara FC gagal mengamankan poin penuh meski sempat unggul terlebih dahulu dalam laga bertajuk derbi Jakarta kontra Persija Jakarta di Stadion PTIK, Sabtu (14/3/2020).

The Guardian sempat unggul lebih dulu melalui gol Renan Silva pada menit ke-20 lewat gol tendangan keras ke pojok kanan atas gawang Persija Jakarta.

Akan tetapi, pada babak kedua Persija Jakarta sempat membalikkan keadaan melalui gol Otavio Dutra pada menit ke-52 dan Evan Dimas pada menit ke-64.

Beruntung Ezechiel N'Douassel kembali menyeimbangkan skor lima menit berselang, sehingga tuan rumah tak jadi menelan rasa malu.

Menyikapi hasil imbang tersebut, Paul Munster, menilai anak asuhnya sebenarnya bermain bagus pada babak pertama.

"Babak pertama kita bisa kuasai pertandingan dengan baik. Kita juga mencetak gol di babak pertama, itu baik," kata Paul Munster seperti dikutip BolaSport.com dari Tribun Jakarta.

Baca Juga: Aji Santoso Tolak Salahkan David da Silva Soal Penalti Gagal

Akan tetapi, Ruben Sanadi dkk terlihat seperti kehilangan fokus pada awal babak kedua sehingga harus dibayar dengan kebobolan dua gol.