Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

6 Liga Eropa yang Masih Jalan di Tengah Ancaman Virus Corona

By Ade Jayadireja - Selasa, 17 Maret 2020 | 06:15 WIB
Striker Real Madrid, Mariano (kanan) bersalaman dengan gelandang Real Betis, Nabil Fekir seusai kedua tim bertanding pada pekan ke-27 Liga Spanyol, Senin (9/3/2020) dini hari WIB. (TWITTER.COM/LALIGA)

BOLASPORT.COM - Beberapa liga di Eropa tetap bergulir meski dunia sedang berada dalam ancaman virus corona.

Liga Italia, Liga Inggris, Liga Prancis, Liga Jerman, dan Liga Spanyol telah menghentikan roda kompetisi untuk sejenak menyusul penyebaran virus corona.

Lima liga top Eropa tersebut meniadakan pertandingan hingga setidaknya April 2020.

Namun, tak semua negara Benua Biru menunda penyelenggaraan liga.

Baca Juga: Virus Corona Memakan Korban, Pelatih Klub Spanyol Meninggal

Rusia, Belarusia, Turki, Hungaria, Serbia, dan Ukraina tetap menjalankan kompetisi seperti biasa.

Zenit Saint Petersburg, kandidat juara Liga Rusia, sukses menggebuk Ural 7-1 dalam pertandingan yang berlangsung Sabtu (14/3/2020).

Baca Juga: Sambil Kerja dari Rumah karena Virus Corona, Ini 5 Film Olahraga Anti Bosan

Baca Juga: Barcelona Butuh Kiper, Berikut 5 Nama Yang Mungkin Didatangkan