Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jeda Kompetisi, Persik Kediri Fokus Tingkatkan Chemistry Pemain

By Unggul Tan Ngasorake - Rabu, 18 Maret 2020 | 14:00 WIB
Pelatih Persik Kediri, Joko Susilo, saat tampil di Piala Gubernur Jatim 2020. (SURYAMALANG.COM/Sugiharto)

BOLASPORT.COM - Jeda kompetisi Shopee Liga 1 2020 dimanfaatkan oleh Persik Kediri untuk meningkatkan chemistry para pemainnya.

Pelatih Persik Kediri, Joko Susilo, ingin fokus untuk memperbaiki kerjasama timnya.

Ia mengatakan bahwa Persik belum memiliki chemistry yang baik antar pemain.

Dilansir BolaSport.com dari laman resmi Liga Indonesia, mantan pelatih Arema FC ini mengunkapkan hal tersebut dikarenakan pemain asingnya baru bergabung menjelang kompetisi dimulai.

Oleh karena itu, tim pelatih ingin fokus membenahi hal tersebut sebelum kompetisi digelar kembali.

Baca Juga: Kompetisi Libur 2 Pekan, Persik Kediri Gunakan Waktu untuk Latihan

"Program kami level kondisi fisik dan chemistry," ujar mantan asisten pelatih timnas Indonesia tersebut.

Persik Kediri saat ini belum sekali pun meraih kemenangan di Shopee Liga 1 2020.

Tim berjulukan Macan Putih ini berada di posisi ke-13 klasemen sementara dengan raihan dua poin.