Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

UEFA Resmi Tunda Euro 2020, Ini Kabar Baik Untuk Liga Italia

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Rabu, 18 Maret 2020 | 22:30 WIB
Ilustrasi berita Serie A. (TWITTER.COM/SERIEA)

BOLASPORT.COM - UEFA telah resmi menunda Euro 2020 hingga 2021 dan ini berdampak baik untuk Liga Italia.

Keputusan UEFA terkait penundaan Euro rupanya memberikan angin segar pada pelaksanaan Liga Italia.

Kasta teratas sepakbola Negeri Piza sudah mengalami penangguhan setelah Italia menjadi negara Eropa yang paling parah terdampak COVID-19.

Dilansir oleh BolaSport.com dari Football Italia, keputusan otoritas sepak bola Eropa tersebut bisa dibilang adil untuk Liga Italia.

Dengan demikian, mereka mampu memulai kembali pekan ke-25 dan ke-26 yang sempat tertunda sebelumnya.

Baca Juga: Liga Italia Mungkin Baru Bisa Berlanjut pada Bulan Mei atau Juni

Dengan 12 minggu tersisa, maka Liga Italia bisa memiliki skenario sebagai berikut untuk memulai ulang musim dan mengakhirinya.

Skenario 1

Dimulai ulang pada 2 Mei 2020

Diakhiri pada 28 Juni 2020