Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Perangi Virus Corona, Timnas Jerman Ulurkan Bantuan Dana

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Kamis, 19 Maret 2020 | 23:41 WIB
Pemain timnas Jerman merayakan gol ke gawang Estonia pada duel kualifikasi Euro 2020. (TWITTER.COM/DFB_TEAM)

BOLASPORT.COM - Pandemi virus corona yang menerpa Eropa telah menelan banyak korban dan membuat liga-liga top Benua Biru berhenti untuk sementara.

Dilansir oleh BolaSport.com dari Sportskeeda, Jerman menjadi salah satu negara di Eropa yang diserang pandemi COVID-19 atau virus corona.

Sampai Rabu (18/3/2020), tercatat ada 7.000 kasus dengan 13 kematian di negara itu.

Melihat kondisi tersebut, timnas Jerman memberikan bantuan dana kepada pemerintah dalam rangka menghadapi pandemi yang berasal dari Wuhan, China tersebut.

Die Mannschaft menyumbang dana sebesar 2,5 juta euro atau sekitar 42,6 miliar rupiah untuk membantu memerangi dampak dari virus corona.

Baca Juga: Mantan Bek AS Roma Sebut Eks Pemain Bengal Madrid Ini Lebih Hebat dari Messi

Dalam akun twitter resmi Timnas Jerman, mereka juga memberikan apresiasi dan pesan kepada masyarakat Jerman yang sedang menghadapi wabah virus corona.

"Dunia sepak bola telah terhenti, tidak perlu ditanya lagi bahwa kesehatan seluruh orang dan membereskan virus ini merupakan prioritas nomor satu saat ini," bunyi pernyataan timnas Jerman dalam akun Twitter resminya.

Timnas Jerman mengapresiasi seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam membasmi virus corona.