Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eks Pelatih Tottenham Hotspur ini Lihat Potensi Besar Lautaro Martinez

By Alif Mardiansyah - Jumat, 20 Maret 2020 | 17:05 WIB
Eks pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino. (TWITTER.COM/BBCSPORT)

BOLASPORT.COM - Eks pelatih Tottenham Hotspur, Mauricio Pochetinno, mengakui bahwa melihat potensi besar yang dimiliki Lautaro Martinez.

Pujian dilontarkan kepada Lautaro Martinez oleh mantan pelatih yang menukangi klub yang bermarkas di London, Tottenham Hotspur.

Mauricio Pochetinno merasa terkesan dengan penampilan yang ditunjukan oleh Lautaro Martinez.

Baca Juga: Bukan Juventus atau Lazio, Klub Kasta Ketiga Punya Tembok Tertangguh di Liga Italia

Saat ini, memang Lautaro Martinez memberikan permainan yang cukup mengesankan kala berseragam tim dengan julukan Il Nerazzurri.

Bahkan, penyerang berusia 22 tahun itu memiliki pencapaian statistik yang lebih baik ketimbang musim lalu.

Dilansir dari Transfermrkt, Martinez mampu torehkan 11 gol dan tiga assist dari 22 kali diturunkan pada Liga Italia musim 2019-2020.

Sementara itu, musim lalu ia hanya mengoleksi enam gol dan satu assist dari 27 kali bertanding bersama Inter Milan

Hal ini pun yang membuat Mauricio Pochetinno menyebut bahwa Martinez merupakan salah satu striker terbaik di dunia.

"Dia (Lautaro Martinez) merupakan salah satu striker terbaik di dunia," kata Pochetinno seperti dilansir oleh Bolasport.com dari Football Italia.

Baca Juga: Mengisi Waktu Karantina, Gelandang Chelsea Ini Pilih Bermain Tiktok

Pelatih berusia 48 tahun tersebut mengatakan bahwa Martinez merupakan pemain masa depan yang bagus.

Pochetinno pun melihat bahwa penyerang asal Argentina tersebut memiliki potensi yang cukup besar.

"Bukan hanya untuk apa yang dia (Martinez) lakukan sekarang, tetapi juga potensinya ke depan," ujar eks pelatih Tottenham Hotspur tersebut.

Baca Juga: Tak Ada yang Spesial, Legenda Barca Sebut Griezmann Seperti Coutinho

Tak tanggung-tanggung, Pochetinno pun sejajarkan Martinez dengan para penyerang kelas dunia.

"Jika Anda mulai melihat para penyerang yang ada di klub-klub besar, sudah jelas namanya (Martinez) ada di antaranya," tutur Pochetinno. 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Dalam sebuah survei, Liverpool menjadi klub paling bernilai di seantero Eropa melewati dua raksasa Liga Spanyol, Barcelona dan Real Madrid. Berikut BolaSport.com lampirkan daftar nilai skuad versi CIES Football Observatory: 1. Liverpool - 1,40 miliar euro (Rp 23,6 triliun) 2. Man City - 1,36 miliar euro (Rp 22,9 triliun) 3. Barcelona - 1,17 miliar euro (Rp 19,7 triliun) 4. Real Madrid - 1,10 miliar euro (Rp 18,5 triliun) 5. Chelsea - 1 miliar euro (Rp 16,97 triliun) 6. Man United - 1 miliar euro (Rp 16,95 triliun) 7. PSG - 979 juta euro (Rp 16,4 triliun) 8. Ath Madrid - 836 juta euro (Rp 14,08 triliun) 9. Tottenham - 787 juta euro (Rp 13,2 triliun) 10. Juventus - 783 juta euro (Rp 13,1 triliun) #bolasport #bolastylo #superballid #sportfeat #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P