Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Lima tahun silam tepat pada tanggal 22 Maret, Steven Gerrard mendapatkan kartu merah kilat dalam laga Liverpool vs Manchester United.
Pertandingan antara Liverpool vs Manchester United pada tanggal 22 Maret 2015 mungkin takkan dilupakan oleh Steven Gerrard.
Pasalnya, gelandang Liverpool itu mendapatkan pengalaman yang tak mengenakan dalam pertandingan tersebut.
Baca Juga: On This Day - Laga Ke-1.000 Arsene Wenger di Arsenal Ternoda Pembantaian Chelsea
Laga yang bertajuk North West Derby tersebut berlangsung di Stadion Anfield, Liverpool, Inggris.
Secara mengejutkan, Manchester United mampu mengalahkan tuan rumah, Liverpool, dengan skor 2-1.
Tim dengan julukan Setan Merah tersebut berhasil membuka keunggulan melalui sontekan kaki kanan Juan Mata pada menit ke-14.
Pemain asal Spanyol tersebut mampu memanfaatkan sodoran umpan matang dari Ander Herrera.
Steven Gerrard dimasukan oleh pelatih Liverpool kala itu, Brendan Rodgers, menjelang babak kedua dimulai.
Gerrard diharapkan bisa menjadi pemimpin di lapangan dan memberikan semangat kepada rekan-rekannya untuk tampil lebih bagus.
Baca Juga: Unggah Kegiatan Egy Maulana Vikri, Lechia Gdansk Diserang Netizen
Namun, di sinilah awal mula nasib buruk gelandang asal Inggris tersebut itu terjadi.
Gerrard hanya dapat bermain 38 detik dalam pertandingan yang disaksikan oleh para pendukungnya itu.
Dirinya diganjar kartu merah karena melakukan dua tekel keras kepada dua pemain Manchester United.
Baca Juga: Merasa Betah Di Sevilla, Suso Sampaikan Isi Hatinya Untuk AC Milan
Pertama, dalam sebuah perebutan bola, dia secara berbahaya melakukan sliding terhadap Juan Mata. Namun, insiden itu masih tidak digubris oleh wasit.
Akan tetapi, segera pada kesempatan berikutnya, Gerrard sengaja menginjak betis dari Ander Herrera.
Sontak hal tersebut membuat wasit tak berpikir panjang dan langsung memberikan kartu merah kepada Gerrard.
Baca Juga: Cetak Gol Terbanyak Di Liga Inggris 2019-2020, Jamie Vardy Belum Bisa Bobol 7 Tim ini
Pertandingan North West Derby tersebut dipimpin oleh wasit kawakan Premier League, Martin Atkinson.
Dengan dikartu merahnya Gerrard, Liverpool harus menyelesaikan pertandingan dengan sepuluh pemain.
Manchester United berhasil memperbesar keunggulannya atas Liverpool menjadi 2-0 pada menit ke-59 lewat gol kedua Juan Mata.
Baca Juga: Wander Luiz Garing di Vietnam, Sekarang Garang Bersama Persib Bandung
Setelah gol itu, Liverpool mencoba memberikan respons dengan menekan pertahanan Manchester United.
Usaha tim dengan julukan The Reds tersebut berbuah hasil ketika Daniel Sturridge berhasil memperkecil skor menjadi 1-2 atas Manchester United pada menit ke-69.
Baca Juga: Satu Klub Liga Inggris Ikut Kejar Tanda Tangan Philippe Coutinho
Hingga laga usai, skor tidak berubah dan Liverpool pun harus menerima pil pahit.
Si Merah dikalahkan oleh rivalnya, Manchester United, di kandang sendiri dengan skor akhir 1-2.