Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Menurut Mochamad Iriawan, pihaknya mengikuti seluruh anjuran pemerintah dalam hal ini Presiden Jokowi.
Baca Juga: Diliburkan Lagi, Pelatih Persebaya Izinkan Pemain Pulang kampung
"Keputusan ini menindaklanjuti arahan dari Presiden Jokowi terkait perkembangan penyebab virus corona dan Menteri Pemuda dan Olaharag perihal Protokol Kewaspadaan Pencegahan Wabah COVID-19 bagi kegiatan keolahragaan," ujar Mochamad Iriawan.
Dalam surat itu disebutkan pencabutan atau penghentian Liga 1 dan Liga 2 akan menunggu perkembangan lebih lanjut mengenai penyebaran COVID-19 di Indonesia yang akan disampaikan langsung oleh Ketua Umum PSSI.
Iriawan juga berharap agar insan sepak bola dapat menjalankan arahan Presiden Joko Widodo untuk secara efektik bekerja dari rumah.
Baca Juga: Persik Kediri Masih Gelar Latihan dan Ingin Perbaiki Permainan Tim
"Dengan bekerja dari rumah sementara waktu, kita membatasi interaksi fisik, serta menjaga jarak secara sosial dengan rekan-rekan kita," ujar Iriawan.
"Kita tidak tahu apakah orang-orang di sekitar kita mungkin adalah carrier atau pembawa virus ini," ucap Iriawan
Tidak hanya itu, Mochamad Iriawan juga memberikan tata cara bagaimana menjaga kesehatan agar bisa terhindar dari virus corona.
Baca Juga: Victor Igbonefo Tetap Fokus Bersama Persib Bandung Meski Liga Dihentikan
Secara khusus Iriawan membagikan langkah-langkah yang harus dilakukan termasuk bagi pelaku olahraga sepak bola, ofisial, perangkat pertandingan hingga suporter.
"Pertama cuci tangan yang bersih dengan sabun dari sela-sela jari, telapak tangan dan punggung tangan. Lakukan minimal tiga kali setiap mencuci tangan hingga benar-benar bersih," kata Mochamad Iriawan.