Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Barcelona disebut tidak berniat menjual Ousmane Dembele pada bursa transfer musim panas 2020.
Beberapa waktu lalu Barcelona disebut akan menjual beberapa pemainnya dan di antaranya ada yang berlabel bintang.
Pemain-pemain itu adalah Antoine Griezmann, Clement Lenglet, dan Samuel Umtiti.
Ketidakpuasan akan penampilan ketiga pemain tersebut menjadi alasan utama klub yang bermarkas di Stadion Camp Nou itu berniat melepas mereka.
Baca Juga: Inter Milan Sudah Putuskan Nasib Alexis Sanchez Musim Depan
Sebut saja Griezmann yang hanya mampu membukukan 14 gol dari 37 penampilan di semua kompetisi musim 2019-2020.
Pencapaian tersebut dirasa kurang oleh Barcelona untuk pemain yang membuat mereka mengeluarkan dana sebesar 120 juta euro (sekitar Rp 2 triliun) pada awal musim ini.
Adapun dua nama lainnya, Umtiti dan Lenglet, akan dilego guna menambah pemasukan Barcelona yang juga berencana untuk membeli beberapa pemain lainnya pada jendela transfer musim panas 2020.
Baca Juga: Dokter Liga Inggris Khawatirkan Hal Ini Jika Kompetisi Dilanjutkan
Akan tetapi, ada satu pemain Barcelona yang pada musim ini sangat minim kontribusi, tetapi tidak masuk ke dalam daftar jual Barcelona.
Seperti dilansir BolaSport.com dari Sport, pemain tersebut adalah winger muda asal Prancis, Ousmane Dembele.
Sepanjang musim ini, Dembele hanya mencetak satu gol dan hanya bermain dalam sembilan laga di berbagai kompetisi.
Namun, semua itu tidak membuat Barcelona memikirkan untuk menjual Dembele musim panas ini.
Baca Juga: Memasuki Usia ke-30, Ini Harapan Gelandang Persib Bandung
Hal itu disebabkan oleh dua hal. Pertama karena Barcelona merasa tidak layak menaruh pemain yang cedera panjang di daftar transfer mereka.
Dembele memang lebih banyak menghabiskan musim ini di ruang perawatan.
Pasalnya, pesepak bola berusia 22 tahun ini cedera hamstring ketika Barcelona menjinakkan Borussia Dortmund 3-1 di Camp Nou pada matchday kelima Liga Champions, akhir November 2019.
Cedera itu membuat Dembele harus menepi sembilan bulan dan menjalani beberapa operasi.
Baca Juga: 3 Cara Ekstrem Neymar Agar Bisa Pulang ke Barcelona Musim Depan
Sementara itu, alasan yang kedua, dikarenakan Barcelona dan pelatih Quique Setien meyakini Dembele masih memiliki banyak hal untuk diberikan di lapangan.
Mereka percaya pada potensi Dembele untuk menjadi pemain penting bagi tim.
Wajar saja jika Barcleona merasa seperti itu, sebab Dembele memang belum pernah memiliki kesempatan untuk tampil konsisten.
Padahal andai saja selalu bugar, Dembele bisa menawarkan keahlian yang ia miliki untuk lini depan Barcelona.