Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pemain Barito Putera, Aleksandar Rakic, membatasi diri untuk tidak melakukan kegiatan di luar ruangan meski kompetisi Shopee Liga 1 2020 dihentikan hingga batas waktu yang tidak ditentukan.
Penyerang Barito Putera itu memutuskan untuk tetap berada di dalam rumah karena adanya pandemi wabah virus corona (Covid-19) yang dinilai menakutkan bagi publik dunia.
Aleksandar Rakic memilih berada di rumah adalah salah satu cara untuk tetap menjaga orang yang berada di sekitarnya.
Baca Juga: Diprediksi Shopee Liga 1 Mungkin Bergulir Tiga Minggu ke Depan
Bukan hanya untuk dirinya sendiri, menurut Aleksandar Rakic hal itu perlu dilakukan karena diketahui saat ini banyak masyarakat yang kurang waspada dengan adanya virus corona ini.
Tak hanya itu, bahkan beberapa orang terlihat menyepelekan hal itu, sehingga korban pun melonjak seperti yang terjadi di Italia.
Di mana saat kejadian korban pertama di Italia, pemerintah sudah memberi peringatan kepada masyarakat untuk tetap berada di rumah atau social distancing agar bisa mengurangi penyebaran.
Namun ternyata peringatan tersebut diabaikan, sehingga dalam satu hari korban meninggal karena virus corona melonjak drastis.
Dari data Pusat Sistem Sains dan Teknik Universitas Johns Hopkins per Rabu (25/3/2020) pagi WIB, sudah ada 415.876 kasus positif virus corona dengan 18.574 kematian di seluruh dunia.