Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Terdapat momen menarik pada masa lalu kala legenda tinju, Mike Tyson, beradu pukul dengan juara UFC, Jon Jones, di jalanan.
Dikutip BolaSport.com dari Sport Bible, pertemuan itu terjadi ketika Jon Jones hendak bersiap untuk bertarung dengan Daniel Cormier pada 2014.
Saat pertemuan terjadi, Mike Tyson dan Jon Jones terlihat saling baku hantam.
Pertarungan itu tidak dilakukan secara serius. Tyson dan Jones tak kuasa menahan tawa ketika saling melancarkan pukulan.
Tyson memang penggemar mixed martial arts (MMA), sehingga dia ingin menunjukkan kemampuannya.
Eks petinju berjuluk Si Leher Beton itu menghindari pukulan untuk memeluk salah satu petarung terkuat di UFC tersebut.
Aksi Tyson dan Jones telah diabadikan. Video 'perkelahian' tersebut telah beredar di Youtube setelah diunggah akun TerryMMA.
Video perkelahian spontan antara Tyson dan Jones itu sudah dilihat lebih dari tiga juta orang.
Baca Juga: Pintu Duel Ulang Kontra Khabib Nurmagomedov Terbuka bagi Conor McGregor, asal...
Tyson pernah menggambarkan Jones sebagai pria yang jahat.
"Jon Jones orang yang jahat, tetapi jauh di lubuk hatinya dia orang yang baik dan sangat pemalu," kata mantan juara tinju tak terbantahkan itu.
Jones sudah melakoni 28 pertandingan selama karier profesionalnya.
Dari total jumlah pertarungan, petarung berjuluk Bones itu menang 26 kali, kalah 1 kali, dan no contest 1 kali.
Satu-satunya kekalahan Jones terjadi karena dia didiskualifikasi.
Baca Juga: Alasan Justin Gaethje Bersikeras Ingin Tantang Conor McGregor
Baca Juga: Jadwal Baru Bulu Tangkis Dunia 2020 Pasca Wabah Virus Corona