Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

OBITUARI: Ibunda Presiden Joko Widodo Tutup Usia

By Bagas Reza - Rabu, 25 Maret 2020 | 21:40 WIB
Jokowi Himbau Para Menterinya Tidak Usah Ikut Melayat ke Solo, Doakan Saja dari Jakarta (Kolase Tribunnews)

BOLASPORT.COM - Ibunda Presiden Joko Widodo, Sujiatmi Notomiharjo, meninggal dunia pada Rabu (25/3/2020) pukul 17.25 WIB.

Staf khusus Presiden, Angkie Yudistira pertama kali mengabarkan berita tersebut melalui rilis yang dikutip BolaSport.com dari Kompas.

"Iya betul, saya juga mendapatkan info tersebut dari sekretaris pribadi Bapak ( Jokowi)," ucapnya.

Presiden Jokowi pun mengonfirmasi kabar tersebut setelah tiba di kediamannya di Jalan Pleret Raya Nomor 9 A Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, Solo, Jawa Tengah, Rabu (25/3/2020) malam WIB.

"Tadi sore pada pukul 16.45 WIB berpulang kehadirat Allah SWT ibunda kami, Bu Sujiatmi Notomiharjo, yang kita tahu bahwa ibu sudah empat tahun menderita sakit, yaitu kanker," kata Jokowi.

Sebelum dirawat di RST Slamet Riyadi Solo, Sujiatmi pernah dirawat di RSPAD Gatot Subroto.

"Kita semuanya sudah berusaha, berikhtiar, berobat utamanya di RSPAD Gatot Subroto tapi memang Allah sudah menghendaki," kata Jokowi.

"Atas nama keluarga besar saya ingin memohonkan doa agar segala dosa-dosanya diampuni Allah SWT dan khusnul khotimah," tambahnya.

Segenap redaksi BolaSport.com mengucapkan belasungkawa yang sebesar-besarnya atas meninggalnya ibunda Presiden Joko Widodo, Sujiatmi Notomiharjo.

Semoga khusnul khotimah dan ditempatkan di sisi terbaik Allah SWT.