Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barcelona Coba Rebut Pemain Termahal Tottenham Hotspur

By Sri Mulyati - Jumat, 27 Maret 2020 | 19:05 WIB
Tanguy Ndombele, pemecah rekor transfer termahal Tottenham Hotspur, langsung mencetak gol pada pekan perdana Liga Inggris 2019-2020. (TWITTER @SPURSOFFICIAL)

BOLASPORT.COM - Geliat transfer Barcelona mulai terlihat, kali ini lewat rumor keterkaitan mereka dengan gelandang termahal Tottenham Hotspur, Tanguy Ndombele.

Barcelona memang dikaitkan dengan banyak pemain selama penundaan kompetisi karena pandemi COVID-19 ini.

Sebelumnya, mereka berusaha mendatangkan striker Inter Milan, Lautaro Martinez.

Kini seperti dilansir BolaSport.com dari Mundo Deportivo, Tanguy Ndombele ikut masuk ke dalam incaran Barcelona.

Ndombele sendiri sebenarnya baru bergabung dengan Tottenham Hotspur pada awal musim 2019-2020.

Baca Juga: Pernah Dicoret, Jack Brown Disebut Akan Dipanggil di Laga Thailand Vs Indonesia

Tottenham Hotspur rela memecahkan rekor transfer mereka dengan menebus Ndombele sebesar 60 juta euro (sekitar Rp1,06 triliun).

Namun Ndombele justru mengalami penurunan performa, terutama setelah klub tersebut dilatih oleh Jose Mourinho.

Sebelum kompetisi ditunda, Mourinho sempat melayangkan protes ke Ndombele.

Baca Juga: Jika Neymar Ingin Juara Liga Champions, Wajib Gabung Real Madrid

Mourinho merasa Ndombele belum membuktikan bahwa ia pantas dihargai mahal.

Konflik antara Ndombele dan Mourinho ini tentu menguntungkan Barcelona.

Barcelona bisa menggaet Ndombele yang akan mereka jadikan sebagai salah satu andalan di lini tengah.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Pastinya akan ada pro dan kontra. . Seperti apa solusinya ya? . #premierleague #ligainggris #gridnetwork #covid_19 #dirumahaja

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P