Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pertandingan Unifikasi Anthony Joshua Vs Tyson Fury Paling Lama Februari 2021

By Fauzi Handoko Arif - Jumat, 27 Maret 2020 | 20:45 WIB
Petinju kelas berat, Tyson Fury, mempunyai tiga permintaan sebelum pensiun. Petinju Inggris itu menunjuk Deontay Wilder, Anthony Joshua, dan Dillian Whyte sebagai calon lawan berikutnya. (twitter.com/BoxingForAlI)

BOLASPORT.COM - Promotor Queensberry, Frank Warren, mengatakan bahwa pertandingan unifikasi Anthony Joshua versus Tyson Fury akan berlangsung paling lama Februari 2021.

Frank Warren sejatinya berharap pertarungan antara kedua petinju kelas berat asal Inggris itu dapat terjadi pada Desember tahun ini.

Namun, rencana tersebut bisa molor sampai Februari tahun depan.

Sebab, baik Anthony Joshua maupun Tyson Fury masih punya jadwal bertarung lainnya.

Joshua misalnya.

Saat ini, pemilik gelar juara dunia kelas berat IBF, IBO, WBA, WBO sudah dijadwalkan untuk bertarung melawan Kubrat Pulev (Bulgaria) pada 20 Juni mendatang.

Baca Juga: Jonatan Christie Jaga Kondisi Meski Pandemi Covid-19 Ganggu Turnamen

Sementara itu, Fury diperkirakan bakal melakoni pertarungan jilid III melawan Deontay Wilder (Amerika Serikat/AS) pada Juli tahun ini.

Akan tetapi, jadwal tersebut bisa mundur sampai musim gugur alias kuartal ketiga 2020.