Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juergen Klopp Ungkap COVID-19 Pengaruhi Fokus Liverpool Saat Dikalahkan Atletico

By Finky Ariandi - Minggu, 29 Maret 2020 | 09:30 WIB
Ekspresi pelatih Liverpool, Juergen Klopp, dalam laga Liga Inggris kontra Watford di Stadion Vicarage Road, Sabtu (29/2/2020). (TWITTER.COM/OPTAJOE)

BOLASPORT.COM - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, mengungkapkan COVID-19 memengaruhi persiapan dan fokus timnya menjelang duel kontra Atletico Madrid, di mana mereka kalah dan tersingkir dari Liga Champions.

Liverpool harus menelan pil pahit setelah tersingkir dari kompetisi Liga Champions 2019-2020.

The Reds ditundukkan Atletico Madrid di Stadion Anfield pada leg kedua babak 16 besar, Rabu (11/3/2020).

Mereka takluk dengan skor 2-3 sehingga terdepak dari kompetisi karena kalah agregat 2-4.

Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, mengatakan bahwa menjelang duel penentuan itu, dirinya dibayangi kesulitan fokus akibat meluasnya wabah virus corona.

Baca Juga: Starting XI Terbaik Liga Champions, Ronaldo Absen, Messi Unjuk Gigi

Klopp dilanda kebingungan sekaligus ketakutan karena pertandingan tetap digelar di tengah penyebaran COVID-19 yang mulai memasuki taraf darurat kala itu.

"Pada Senin pagi, saya bangun dan mendengar tentang situasi Kota Madrid, di mana mereka akan menutup sekolah dan kampus mulai Rabu," katanya, dilansir BolaSport.com dari Mirror.

"Jadi jujur saja, sungguh aneh mempersiapkan pertandingan tersebut. Saya biasanya tidak mengalami kesulitan dengan hal-hal seperti itu, tetapi saat itu saya kesulitan berkonsentrasi."

"Saat menghadapi Atletico, kami dapat menguasai pertandingan, saya menyukai apa yang dilakukan oleh para pemain, segalanya bagus, kecuali hasil akhirnya."

Baca Juga: Bek Liverpool Ungkap Momen Lionel Messi Sangat Depresi di Anfiled

"Kami kebobolan terlalu banyak dan itu semua jelas terlihat, tetapi bisa bermain seperti itu di tengah informasi (soal virus corona) tersebut sungguh brilian," kata Klopp melanjutkan.

Dengan hasil tersebut, Liverpool gagal mempertahankan gelar Liga Champions yang diraih pada musim lalu.

Sementara itu, Atletico Madrid berhak mendapatkan tiket untuk lolos ke babak delapan besar Liga Champions, sebelum akhirnya ditangguhkan sementara karena merebaknya COVID-19.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P