Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sebelum Jadi Penguasa ASEAN, Timnas Vietnam Lemah Seperti Timnas Indonesia

By Hugo Hardianto Wijaya - Minggu, 29 Maret 2020 | 13:00 WIB
Timnas Indonesia sedang melakukan jogging dalam latihan perdana dibawah asuhan Shin Tae Yong (14/2/2020) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Hoang Linh/Zing.vn
Pemain naturalisasi Vietnam, Hoang Vissai.

Terlepas dari hal itu, Hoang Vissai menambahkan bahwa kehadiran Park Hang-seo di timnas Vietnam meningkatkan moral pemain dalam bertanding.

Kapten Hai Phong Club itu merasa bahwa senior Shin Tae-yong tersebut bisa membuat para pemain timnas Vietnam merasa bangga dengan dirinya sendiri.

Hasilnya, Doang Van Hau dkk sangat bersemangat untuk terus berlari dan berkontribusi bagi kemengan timnya.

"Timnas Vietnam bermain dengan sangat baik di bawah asuhan Coach Park. Dia melatih tim dengan gayanya sendiri," tutur Hoang.

Baca Juga: Dulu Berharga! 5 Pesepak Bola ini Mengalami Penurunan Nilai Pasar di Musim 2019-2020

"Vietnam tidak punya pemain bintang sekarang karena mereka semua adalah pemain bintang."

"Para pemain selalu ingin bertanding, ingin berlari, dan berkontribusi untuk timnya," ujarnya menambahkan.

"Semangat itu tampak pada warna bendera kami dan seragam kami (merah). Coach Park membuat pemain bangga pada dirinya sendiri dan bangga bisa mengenakan seragam timnas," katanya mengakhiri.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P