Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Alex Marquez, menjadi juara pada balapan MotoGP Virtual 2020 yang berlangsung di Sirkuit Mugello, Italia, Minggu (29/3/2020).
Alex Marquez menjadi juara dengan putaran tercepat 1 menit 45,154 detik.
???? @alexmarquez73 wins on his debut! ????
Join him on #MotoGP’s Instagram LIVE at 4pm (GMT+2)! ???? #StayAtHomeGP ???? pic.twitter.com/OStPe9EyAv
— MotoGP™???????? (@MotoGP) March 29, 2020
Finis di urutan kedua dan ketiga adalah Fransesco Bagnaia (Pramac Racing) dan Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha).
Pada sesi kualifikasi untuk menentukan posisi start dan berlangsung selama lima menit, Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) meraih pole position, diikuti Bagnaia dan Vinales.
Usually this is the point where we say how many riders we have within 1 second but… ????♂️
We’ve got 10 riders within 5.6 seconds! ????????????#StayAtHomeGP ???? pic.twitter.com/QBV6AdgmMU
— MotoGP™???????? (@MotoGP) March 29, 2020
Sementara itu, Marc Marquez (Repsol Honda) mengawali balapan dari posisi kelima.
Jalannya balapan
Quartararo meraih pole position dengan putaran tercepat 1 menit 44, 115 detik.
Pada lap pertama, terjadi persaingan ketat dalam perebutan posisi pertama.
Namun, Quartataro terjatuh, diikuti Vinales di tikungan 1.