Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Milwaukee Bucks Tetap Pertahankan Mental Bertanding Meski NBA Ditunda

By Lariza Oky Adisty - Kamis, 2 April 2020 | 18:10 WIB
Logo NBA (sportingnews.com)

BOLASPORT.COM - Juara bertahan NBA musim lalu, Milwaukee Bucks, tetap menjalankan fungsi klub seperti biasa meskipun kompetisi NBA tengah dibekukan.

Kompetisi NBA tengah berhenti hingga waktu yang tidak ditentukan karena wabah covid-19 atau virus corona.

Namun demikian, pelatih Milwaukee Bucks, Mike Budenholzer, mengatakan timnya tetap mempersiapkan diri dengan pola pikir bahwa kompetisi bisa kembali bergulir kapan saja.

"Kami tetap menjalankan fungsi dan mempertahankan mentalitas bahwa Milwaukee Bucks akan kembali bermain," kata Budenholzer, dikutip BolaSport.com dari ESPN.

"Menurut saya, menjalani rutinitas seperti biasa sangat penting. Milwaukee Bucks akan sangat gembira kalau kompetisi kembali bergulir," ujar dia lagi.

Salah satu cara mempertahankan ritme tim adalah dengan menjaga komunikasi, meski para pemain sedang berdiam di rumah masing-masing.

Baca Juga: Marcus Smart Sumbangkan Darah untuk Penelitian Pengobatan Virus Corona

Selain itu, klub juga menjaga kondisi mental para pemainnya.

Budenholzer membuat video persiapan tim, selain menghabiskan waktu bersama keluarga dan menonton serial televisi.

Baca Juga: Pemain LA Lakers Tak Tunjukkan Gejala Terinfeksi Virus Corona

"Kami sedang mencari cara untuk melihat potensi lawan pada playoff Wilayah Tumur. Program latihan tim berfokus ke fakta bahwa poin kami sangat dekat dengan Orlando Magic dan Brooklyn Nets," tutur dia melanjutkan.

Milwaukee Bucks untuk saat ini memuncaki klasemen Wilayah Timur dengan 53 kemenangan dan 12 kekalahan.

Baca Juga: Handuk Pertandingan Terakhir Mendiang Kobe Bryant Laku Rp 530 Juta

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P