Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLAPORT.COM - Dua pemain Persib musim 2017 gagal bersinar di klub baru setelah hengkang dari klub berjulukan Maung Bandung itu.
Persib Bandung pada Liga 1 2017 memiliki sederet pemain bintang.
Pada musim itu, Persib Bandung memiliki dua pemain berlabel megabintang.
Dua pemain itu adalah Michael Essien dan Carlton Cole.
Keduanya pernah merasakan ketatnya persaingan di Premier League.
Baca Juga: Formula 1 Putuskan Jadwal GP Inggris Akhir Bulan Ini
Selain itu, Persib juga diperkuat peman-pemain berlabel timnas Indonesia, seperti Sergio van Dijk, Raphael Maitimo, Febri Hariyadi, Achmad Jufriyanto, dan lainnya.
Setelah musim 2017 berakhir, Persib finis di urutan ke-13 klasemen.
Selepas musim tersebut, sejumlah pemain pun hengkang dari Persib Bandung.
Ada dua pemain bintang yang hengkah dari Persib dan tampil kurang meyakinkan di klub baru.
Baca Juga: Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong Berencana Pulang ke Korea, Kapan?
Berikut dua pemain tersebut:
Raphael Maitimo tampil apik di Persib Bandung pada musim 2017.
Tercatat ia menjadi top scorer Persib Bandung pada musim tersebut dengan torehan 9 gol.
Akan tetapi, Raphael Maitimo hijrah ke Madura United untuk mengarungi Liga 1 2018.
Bergabung dari awal musim, Raphael Maitimo tampak kurang bersinar bermain di Madura United pada musim itu.
Tercatat ia hanya memainkan 10 pertandingan dengan 537 menit bermain.
Ia juga hanya menyumbang tiga gol untuk Madura United.
Baca Juga: Kompetisi Berhenti, 1 Pemain Asing Persiraja Banda Aceh Putuskan Pulang Kampung
Michae Essien di Persib musim 2017 tampil reguler. Tercatat ia masuk dalam starter sebanyak 22 laga dan memainkan total 29 pertandingan.
Essien pun juga menyumbang lima gol untuk Persib Bandung.
Maret 2018, Essien dilepas Persib Bandung.
Butuh waktu nyaris satu tahun Essien menemukan klub baru, meskipun banyak meminatinya.
Pada Maret 2019, akhirnya Essien berlabuh ke klub Azerbaijan, FK Sabail.
Saat itu Essien bergabung di FK Sabail saat kompetisi memasuki pekan ke-22.
Akan tetapi di klub tersebut, Essien tak banyak mendapatkan menit bermain.
Essien mencatatkan empat kali berlaga dengan total 172 menit bermain untuk FK Sabail pada musim 2018/2019.
Musim 2019/2020, Essien sudah mencatatkan 10 kali berlaga dengan total 385 menit bermain dari 20 pertandingan yang telah dimainkan FK Sabail.