Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marcus Rashford: Pep Guardiola Tak Bakal Dipecat Manchester City

By Rebiyyah Salasah - Sabtu, 4 April 2020 | 12:15 WIB
Striker Manchester United, Marcus Rashford, bergembira seusai mencetak gol ke gawang Manchester City pada 20 Maret 2016. (TWITTER.COM/FOOTYTOOL)

BOLASPORT.COM - Bintang Manchester United, Marcus Rashford, meyakini bahwa Pep Guardiola tak bakal dipecat dari kursi pelatih Manchester City.

Marcus Rashford bahkan secara terang-terangan melontarkan pujian pada Pep Guardiola.

Guardiola sendiri siap kehilangan gelar Liga Inggris untuk kali pertama sejak 2017 bersama Manchester City kalau Liverpool resmi dinobatkan sebagai juara musim 2019-2020.

Baca Juga: Rashford Puji Kualitas Bruno Fernandes meski Belum Pernah Main Bareng

The Citizens sebagai peringkat kedua klasemen liga hampir tak bisa mengejar Liverpool yang memiliki keunggulan hingga 25 poin.

Namun, Rashford tidak berpikir Guardiola akan dipecat sebagai konsekuensi kegagalan City.

Hal itu disampaikan Rashford ketika dirinya berada di sebuah ruangan penuh dengan anak-anak sekolah dasar yang gila sepak bola untuk melakukan sesi tanya jawab. 

Dalam video yang diunggah di Instagram BT Sport itu, tampak beberapa anak melontarkan pertanyaan unik untuk Rashford.

Baca Juga: Jawaban Marcus Rashford Dengar Jadon Sancho Dikejar Manchester United