Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Larangan Keluar Rumah Dicabut, Status GP Malaysia Masih Tak Jelas

By Lariza Oky Adisty - Senin, 6 April 2020 | 08:00 WIB
Dari kiri ke kanan, Andrea Dovizioso (Ducati), Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha), dan Marc Marquez (Repsol Honda) di podium MotoGP Malaysia di Siruit Sepang, Minggu (3/11/2019). (MOTOGP.COM)

BOLASPORT.COM - Kelangsungan balapan MotoGP 2020 seri GP Malaysia masih diliputi tanda tanya meski pemerintah setempat telah mencabut larangan beraktivitas bagi masyarakat.

GP Malaysia dijadwalkan akan berlangsung pada 1 November 2020.

Sebelumnya, perwakilan Menteri Kesehatan Malaysia, Datuk Dr. Noor Hisham, mengatakan para warga negara tersebut harus menghindari kerumunan selama enam bulan hingga satu tahun.

Hal tersebut untuk mencegah warga terpapar virus corona.

CEO Sirkuit Internasional Sepang, Datuk Razlan Razali, mengatakan kelangsungan GP Malaysia 2020 masih diliputi tanda tanya.

"Kami terus berkomunikasi dengan Dorna Sports setidaknya dua kali seminggu. Sekarang tak ada rencana untuk membatalkan atau mengubah tanggal balapan," kata Razali, dikutip BolaSport.com dari New Straits Times.

Baca Juga: Max Biaggi Anggap Hukuman untuk Andrea Iannone Tak Masuk Akal

Razali menambahkan pihaknya tak bisa menutup segala kemungkinan yang bisa terjadi.

"Memang ada wacana MotoGP akan terlaksana pada Agustus hingga Desember. Namun, situasi saat ini belum pernah terjadi sebelumnya. Kami tak bisa menutup semua kemungkinan," tutur Razali.