Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Komisaris Persib Bandung, Umuh Muchtar, turut menyumbang pendapatnya terkait skenario penghentian Liga 1 musim ini.
Hal tersebut sudah dijelaskan dalam surat PSSI yang dikeluarkan pada 27 Maret lalu.
PSSI akan menghentikan liga apabila masa tanggap darurat penanganan COVID-19 yang seharusnya berakhir pada 29 Mei diperpanjang oleh pemerintah.
Menurut pria yang kerap disapa Wak Haji Umuh itu, masih banyak opsi untuk tidak membatalkan kompetisi pada musim ini.
Apalagi sepak bola digandrungi oleh seluruh lapisan masyarakat Indonesia sehingga akan sangat disayangkan apabila harus dihentikan begitu saja.
Baca Juga: Malu-Malu, Pemain Timnas U-16 Indonesia Ini Sebut Nama Atlet Putri yang Dikagumi
"Bagaimanapun juga, kalau kondisi pandemi virus corona belum selesai, masih banyak cara, masih banyak jalan kalau untuk olah raga," ujar Umuh dikutip BolaSport.com dari Tribun Jabar.
"Olahraga sepak bola khususnya pasti akan lebih diperhatikan dan berjalan. Tidak mungkin harus berhenti," ujar Umuh.
Apalagi Persib sedang berada dalam performa terbaiknya musim ini sehingga Umuh yakin timnya itu dapat berbicara banyak hingga akhir musim.
Baca Juga: Tiga Kali Alami Kompetisi Dihentikan, Ismed Sofyan Berharap Musim Ini Bisa Dilanjutkan
Sementara itu para pemain Maung Bandung yang masih menjalani latihan mandiri di rumah hingga saat ini sudah masuk minggu ketiga.
Mereka dibebaskan oleh pelatih Robert Rene Alberts untuk mengatur pola latihan sendiri.
"Kami baru saja menuntaskan pekan kedua berlatih di rumah dan menuju pekan ketiga."
"Pada pekan ketiga ini tim pelatih membebaskan pemain berlatih dengan program latihan improvisasi sendiri, yang mana alur yang kami punyai seperti aerobikdan anaerobik.