Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Perayaan ibadah paskah tahun ini seperti menjadi sesuatu yang berbeda bagi umat Kristiani termasuk pesepak bola Leonard Tupamahu.
Tahun ini umat Kristiani tidak bisa langsung melaksanakan ibadah paskah di Gereja karena sedang mewabahnya Covid-19.
Salah satunya adalah bek Bali United, Leonard Tupamahu, yang tetap mengambil hikmah meski harus melaksanakan ibadah paskah di rumah.
Di perayaan paskah tahun ini, Leonard Tupamahu punya harapan khusus dalam doanya.
Baca Juga: Lee Chong Wei Bantu Masyarakat di Tengah Pandemi Covid-19
"Yang paling saya rasakan di perayaan Paskah tahun ini adalah saya merasa bersyukur bersama keluarga memiliki Tuhan yang luar biasa dan sanggup melakukan perkara mustahil dalam hidup kami," ujar Leo dikutip BolaSport.com dari laman resmi klub.
"Doa saya pun khusus pada perayaan Paskah tahun ini bersama keluarga," tambah pemain berusia 36 tahun tersebut.
Eks pemain Persija Jakarta ini yakin jika kondisi pandemi Covid-19 segera berakhir.
Dengan doa yang dipanjatkan setiap masyarakat pastinya bakal bisa melewati situasi wabah Covid-19.
"Saya yakin Tuhan dengan berbagai kepercayaan di dunia sanggup menolong kita semua keluar dari masalah Covid-19 ini," kata Leonard Tupamahu.