Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Bek sayap Real Betis, Emerson, meyakini jika dirinya akan sesukses panutannya, Dani Alves, yang bermain impresif saat membela Barcelona.
Bek sayap berkebangsaan Brasil, Emerson, mengakui jika dirinya sudah tidak sabar untuk bermain membela Barcelona pada bursa transfer musim panas nanti.
Emerson pun mengungkapkan jika dirinya telah bersiap untuk membela Barcelona dan akan mengikui jejak Dani Alves yang bermain gemilang bersama klub tersebut.
"Saya siap bermain untuk Barcelona. Hal itu pernah ditanyakan saat saya berhasil membela tim nasional senior Brasil dan jawaban saya tetap sama," ucap pemain berusia 21 tahun itu dilansir BolaSport.com dari Goal.
Baca Juga: Luis Suarez Bisa Tinggalkan Barcelona karena Rayuan Eks Rekan Satu Tim
"Saya memiliki empat pemain idola yaitu Dani Alves, Cafu, Roberto Carlos, dan Marcelo. Banyak orang yang membandingkan saya dengan Alves."
"Ya, jelas jika dirinya adalah seorang panutan. Saya juga ingin bermain di Liga Champions dengan Barcelona dan memenangkan gelar sebanyak mungkin."
Hal itu dikarenakan dirinya akan segera bergabung untuk membela Barcelona pada bursa transfer musim panas nanti.
Baca Juga: Langkah Real Madrid Datangkan Pencuri dari Liga Prancis Bakal Dihambat