Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

VIDEO - Ketika Pukulan KO Mike Tyson dalam 2 Ronde Ciptakan Sejarah Tinju

By Fauzi Handoko Arif - Senin, 13 April 2020 | 17:35 WIB
Legenda tinju dunia, Mike Tyson. (TWITTER.COM/MIKETYSON)

BOLASPORT.COM - Sebuah video ketangguhan Mike Tyson untuk memecahkan sejarah dunia yang masih bertahan hampir 34 tahun lamanya beredar.

Nama Mike Tyson tak lekang terhapus oleh waktu sebagai salah satu petinju hebat meski sudah pensiun. 

Mike Tyson sering disebut sebagai petinju yang dikenal buas selama masih berkarier.

Petinju berjulukan Si Leher Beton ini selama berkarier telah mencatat 58 kali pertandingan.

Baca Juga: Stirling Moss Wafat, Lewis Hamilton Merasa Kehilangan Sahabat Terbaik

Berdasarkan catatan bertandingnya, dia sukses menang 50 kali dengan 6 kali kekalahan serta 2 kali no contest.

Kekalahan Tyson didapat oleh Kevin McBride, Danny Williams, Lennox Lewis, James Douglas, dan Evander Holyfield (2 kali).

Kendati pernah menelan kekalahan, dia tetap tangguh ketika masa emasnya.

Bukti ketangguhan Tyson adalah kariernya yang terbilang melejit saat masih berusia 20 tahun.

Baca Juga: Mantan Pelatih Sebut Kelebihan Tyson Fury untuk Robohkan Deontay Wilder

Awal mula nama pria kelahiran New York itu mulai disebut petinju top adalah saat melawan Trevor Berbick (AS).

Tyson dan Berbick bertanding di Las Vegas Hilton, Winchester, Nevada, AS, pada 22 November 1986.

Saat itu, Tyson membekuk Berbick dengan TKO dalam dua ronde saja.

Hasil tersebut menjadikan Tyson menjadi pemilik gelar WBC baru dan memecahkan sejarah dunia tinju sebagai peraih sabuk juara termuda dalam sejarah kelas berat.

Meski sudah hampir 34 tahun lamanya, rekor petinju berkepala plontos itu masih terjaga sampai saat ini.

Baca Juga: Pelatih Khawatir Pebulu Tangkis Malaysia Alami Kebosanan Selama Pandemi Covid-19

Jalannya pertandingan antara Tyson dan Berbick dimulai dengan sengit sejak ronde pertama.

Tyson dan Berbick saling bergantian jual beli pukulan keras.

Berbick berulang kali mencoba untuk memberi hold kepada Tyson.

Sementara Tyson rata-rata berhasil memberi pukulan berbahaya ke arah Berbick.

Bertindak sebagai penantang, satu pukulan Tyson sebenarnya sempat membuyarkan keseimbangan sang juara, Berbick.

Akan tetapi, Berbick mampu bertahan dan pertandingan dilanjutkan ke ronde kedua.

Baca Juga: Ini Kunci Petinju Antah-berantah Beri Kekalahan Pertama Mike Tyson

Ronde kedua lalu dimulai. Tyson terus menggempur pukulan-pukulan tajam ke arah Berbick.

Satu hook terakhir kemudian berhasil menumbangkan Berbick yang terjatuh dan sanggup bangkit lagi.

Selesai pertandingan, Tyson mencoba untuk mendatangi Berbick.

Dia berusaha untuk menyalami lawan bertandingnya tersebut.

Akan tetapi, Tyson dan mampu berbicara lebih banyak dengan Berbick yang memilih langsung keluar ring.

Baca Juga: Jika Berusia 20-an Tahun, Tyson Bisa Kalahkan Wilder, Joshua, dan Fury

Setelah berhasil menjadi pemenang, Tyson kemudian berbicara saat konferensi pers tentang kepercayaan diri jelang bertanding. 

"Saya datang ke sini dengan sangat percaya diri dan saya tahu saya tidak akan meninggalkan ring ini tanpa kejuaraan dunia," kata Tyson dilansir BolaSport.com dari Talksport.

"Saya melayangkan pukulan yang mematikan dan akurat. Saya akan bertarung dengan siapa pun. Saya petinju terbaik di dunia. Tidak ada orang yang bisa mengalahkan saya," katanya menambahkan.

Cerita ini adalah awal mula Tyson menjadi undisputed champion atau juara tak terbantahkan tinju.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Mantan kiper Chelsea dan Timnas Inggris, Peter Bonetti, meninggal pada usia 78 tahun akibat penyakit lama yang dideritanya. . Bonetti tercatat telah menjalani 729 laga bersama klub dan berhasil melakukan 208 kali penyelamatan dari ancaman gol. . Bonetti juga turut membantu Chelsea memenangkan promosi dari Divisi II pada tahun 1963 dan 1977. . Dia pernah bermain di beberapa tim dan berhasil memenangkan Piala Liga pada tahun 1965, Piala FA pada tahun 1970 dan Piala Winners Eropa pada tahun 1971. . Sedangkan karier Bonetti di Timnas Inggris dihabiskannya sebagai kiper cadangan Gordon Banks dengan tujuh kali penampilan dan hanya kebobolan satu gol. . Bonetti dijuluki Si Kucing karena refleknya yang luar biasa. . #rip #chelsea #threelions #superballid #bolastylo #gridnetwork #dirumahaja #staysafe

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P