Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM- Anggota Exco PSSI, Yunus Nusi menegaskan belum ada calon pengganti Sekjen PSSI untuk menggantikan Ratu Tisha.
Disampaikan Yunus Nusi, anggota Exco PSSI tidak akan terburu-buru mencari pengganti seorang Ratu Tisha di posisi Sekjen PSSI.
Mengingat posisi tersebut sangat krusial bagi tubuh organisasi sepak bola Indonesia.
“Hingga saat ini kami belum memikirkan siapa pengganti Tisha sebagai Sekjen PSSI. Semua akan melalui proses lebih lanjut,” kata Yunus Nusi dikutip BolaSport.com dari laman PSSI.
Menurut Yunus memang sampai saat ini belum ada pembicaraan sampai arah sana.
Baca Juga: Ousmane Dembele Tidak Akan Laku Meski Dijual Murah oleh Barcelona
Ketua Asprov Kalimantan Timur itu akan menunggu arahan dari Ketua PSSI Mochamad Iriawan untuk menggelar rapat Exco membahas pengganti sekjen PSSI.
“Tentang pengunduran diri Sekjen, kami masih menunggu arahan Ketua Umum PSSI, baik untuk menggelar rapat Exco, termasuk juga menentukan pengganti Sekjen," ujar Yunus.
Sebelumnya tersiar kabar bahwa Wakil Sekjen PSSI, Maaike Ira Puspita akan menggantikan Ratu Tisha sebagai sekjen PSSI yang baru.
Baca Juga: Menang Acara Lelang Pemuda Ini Dikirimi Surat Khusus oleh CEO PSIS
Namun hal tersebut kembali dibantah oleh anggota Exco PSSI, Yunus Nusi
"Hingga saat ini siapa pelaksana tugas atau pejabat sementara Sekjen PSSI belum kami putuskan secara resmi,” terang Yunus Nusi dilansir dari laman resmi PSSI.
Hal senada juga diungkapkan anggota Exco PSSI lain, Haruna Soemitro menyatakan tidak semudah itu untuk mencari pengganti sekjen, harus ada persetujuan dari Ketua PSSI dan seluruh anggota Exco.
"Tolong kasih tahu saya yang berasal dari desa ini, kalau Sekjen mundur apakah penggantinya harus Wakil Sekjen?” kata Haruna.