Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Wonderkid Chelsea, Billy Gilmour, diramalkan Frank Lampard akan mampu menjadi gelandang hebat seperti Paul Scholes.
Billy Gilmour sempat mencuri perhatian dunia sepak bola berkat aksi ciamiknya dalam dua laga penting bareng Chelsea.
Gilmour melakukan debutnya saat melawan Sheffield United dalam laga lanjutan Liga Inggris pada Agustus 2019 sebagai pemain pengganti.
Dilansir oleh BolaSport.com dari Daily Mirror, puncak penampilan apik pemain berusia 18 tahun tersebut muncul dalam dua partai krusial.
Pertandingan pertama adalah saat The Blues menghancurkan Liverpool 2-0 pada babak kelima Piala FA di Stamford Bridge.
Baca Juga: Immobile Semakin Dekati Rekor Gol Penyerang Juventus di Liga Italia
Dalam duel itu, Gilmour berhasil menjadi man of the match seusai bermain fantastis.
Tak berhenti di sana, tuah Gilmour kembali muncul saat Chelsea menjamu Everton di Stamford Bridge.
The Blues berhasil melumat Everton dengan empat gol tanpa balas dan Gilmour kembali menjadi man of the match.
Legenda Manchester United, Roy Keane, bahkan sampai melantunkan pujian dengan menyebut Gilmour seperti pemain kelas dunia.