Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kisah Diego Maradona di Barcelona: Termahal Dunia, Hepatitis, sampai Penghormatan Real Madrid

By Beri Bagja - Rabu, 15 April 2020 | 09:00 WIB
Diego Maradona saat merayakan gol untuk Barcelona. (TWITTER.COM/NOSTALGIAFUTBO1)

BOLASPORT.COM - Diego Maradona cuma dua musim berkostum biru-merah kebanggaan Barcelona. Walau singkat, perjalanan ini monumental karena menandai langkah El Diego di sepak bola Eropa.

Bentangan karier prematur Diego Maradona di Barcelona ini penuh warna, meski tak seluruhnya positif.

Barca mengikat Maradona setelah ia membela timnas Argentina di Piala Dunia 1982 Spanyol.

Kubu Blaugrana menghargai talenta spesial Maradona dengan nilai transfer sekitar 7,6 juta dolar AS.

Jumlah yang fenomenal pada masa itu sehingga menjadikannya pemain termahal dunia.

Baca Juga: Kisah Duet Maut Ronaldo dan Christian Vieri di Inter, antara Impian dan Penyesalan

Baca Juga: MOMEN JUARA, Diego Maradona Balas Pembantaian Malvinas di Piala Dunia 1986

Debutnya terjadi tatkala menghadapi Valencia, 4 September 1982.

Ia langsung bikin gol, tapi tak lengkap lantaran Barca takluk 1-2.

Rangkaian kejadian pahit menyusul. Cuma tiga bulan pascadebut, Maradona divonis mengidap hepatitis sehingga kudu absen selama tiga bulan lagi.