Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Legenda Tuding UFC Sengaja Lindungi Khabib Nurmagomedov Biar Tidak Kalah

By Fauzi Handoko Arif - Kamis, 16 April 2020 | 12:40 WIB
Legenda UFC, Georges St-Pierre, disinyalir bakal segera kembali ke octagon di 2020. Pasalnya beberapa kali GSP panggilan akrabnya terciduk tengah latihan di gym. Selain itu, dia sebenarnya ingin menantang Khabib Nurmagomedov. Namun, karena permintaannya ditolak, GSP kemudian memutuskan pensiun pada Februari 2019. (TWITTER.COM/GEORGESSTPIERRE)

BOLASPORT.COM - Legenda UFC, Georges St-Pierre, menilai Khabib Nurmagomedov dilindungi oleh UFC supaya tidak menerima kekalahan.

Sebelumnya, Khabib Nurmagomedov pernah menantang Georges St-Pierre bertanding.

Hal tersebut dilakukan petarung berjuluk The Eagle setelah mendapatkan sabuk juara kelas ringan.

Tujuan dia untuk mengajak berduel GSP adalah ingin memiliki legasi bertanding melawan petarung-petarung kuat.

Baca Juga: Mantan Juara MotoGP Sebut Marc Marquez sebagai Sosok yang Egois

Sementara itu, GSP sebelumnya sudah jauh dari pertandingan sejak mengalahkan Michael Bisping pada UFC 217 pada November 2017.

Petarung berusia 38 tahun ini juga sebenarnya tertarik bertanding kontra Nurmagomedov.

Akan tetapi, niat tersebut ditolak oleh UFC.

Menurut GSP, sebenarnya UFC sengaja melindungi Nurmagomedov supaya tidak kalah.

Baca Juga: Dokter dan Perawat COVID-19 di Italia Pakai APD dengan Nomor Punggung Idola

"Mereka (UFC) punya rencana lain. Saya tahu Khabib ingin betarung, saya menginginkannya, tetapi masalahnya adalah, jika Anda melihat sisi UFC, saya pikir itu normal,"  GSP dilansir BolaSport.com dari BJPENN.

"Jika saya menempatkan diri saya pada posisi mereka, mereka tidak ingin mengambil risiko memenangkan gelar dan kemudian mengosongkannya," ucap GSP.

"Kami bahkan mengusulkan, saya tidak menginginkan gelar, saya lebih suka melakukannya bukan karena gelar," katanya menambahkan.

GSP mempunyai riwayat mentereng selama berkarier.

Pria asal Kanada ini sudah melakoni 28 pertandingan.

Hasilnya, dia menang 26 kali dan kalah 2 kali.

Baca Juga: Ketika Jonatan dan Rian Jajal Usaha demi Bantu Korban Covid-19

Di sisi lain, Nurmagomedov mempunyai karier lebih baik ketimbang dari GSP. 

Petarung Rusia ini sudah menjalani 28 pertandingan dalam kariernya. 

Berdasarkan catatannya tersebut, dia selalu meraih hasil positif.

Sebenarnya, Nurmagomedov sudah dijadwalkan untuk bertanding melawan petarung kuat lain di divisi kelas ringan, Tony Ferguson, pada ajang UFC 249. 

Namun, mega duel tersebut kembali batal setelah Nurmagomedov memutuskan untuk menjalani karantina ditengah pandemi virus corona. 

Alhasil duel Nurmagomedov dan Ferguson sudah batal sebanyak lima kali.

Baca Juga: Termasuk Manny Pacquiao, Ini 11 Petinju Pemilik Pukulan Kilat

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P