Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Demi Gabung Inter Milan, Olivier Giroud Rela Buang Gaji Rp2,6 Miliar

By Sri Mulyati - Kamis, 16 April 2020 | 18:45 WIB
Penyerang senior Chelsea, Olivier Giroud, rela potong gaji demi bisa bergabung dengan Inter Milan. (TWITTER.COM/CFCNEWSREPORT)

BOLASPORT.COM - Striker Chelsea, Olivier Giroud, rela menempuh banyak cara agar bisa segera bergabung dengan Inter Milan.

Kontrak Olivier Giroud dengan Chelsea akan berakhir pada 30 Juni 2020.

Chelsea tidak memiliki niat untuk memperpanjang kontrak Olivier Giroud.

Sang pemain sendiri tidak ingin bertahan lebih lama di klub London Barat tersebut.

Klub Liga Italia, Inter Milan, pun menjadi opsi yang memungkinkan bagi Giroud.

Baca Juga: Ditanya Soal Pemain Idola, Penari Peti Mati Viral asal Ghana Pilih Lionel Messi

Pelatih Inter Milan, Antonio Conte, menginginkan Giroud untuk memperkuat lini depannya.

Sejak awal tahun ini, Inter Milan sebenarnya sudah berencana mendatangkan Giroud.

Hal tersebut gagal terwujud karena Cheldea belum berniat melepas Giroud saat itu.

Situasi berbeda akan terjadi pada awal musim depan saat Giroud berstatus bebas transfer.

Baca Juga: Cari Pengganti Ivan Rakitic, Barcelona Incar Gelandang Murah Senyum Chelsea

Meski begitu, Giroud harus melalui pengorbanan lebih besar jika ingin bergabung dengan Inter Milan.

Dilansir BolaSport.com dari Mirror, Olivier Giroud harus rela memangkas gaji dengan jumlah cukup banyak.

Bersama Chelsea, Giroud menerima gaji hingga 135 ribu pound (sekitar Rp2,6 miliar) per pekan.

Sementara gaji pemain bintang Inter Milan saja hanya mencapai 110 ribu pound (Rp2,1 miliar).

Baca Juga: Harapan Tinggi Striker Darurat Barcelona: Ingin Jadi Legenda Klub!

Giroud harus rela menerima gaji di bawah Rp2 miliar andai mau bergabung ke Inter Milan.

Sang pemain sendiri merasa tidak punya masalah dengan kondisi tersebut.

Inter Milan memang menjadi pilihan utama Giroud jika meninggalkan Chelsea.

Ia sudah mendambakan transfer tersebut sejak awal tahun ini.

Baca Juga: Tak Mau Liverpool Juara, 9 Tim Ingin Liga Inggris Selesai pada 30 Juni

Inter Milan saat ini sudah memiliki duet tajam Lautaro Martinez dan Romelu Lukaku di lini depan mereka.

Meski begitu, Conte tetap membutuhkan sosok striker tambahan.

Giroud akan berperan sebagai pelapis Lukaku dan Martinez.

Conte masih memiliki kepercayaan terhadap kemampuan Giroud yang sudah berusia 33 tahun.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P