Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Donasi Lawan Pandemi COVID-19, Hasil Lelang Andritany Laku Rp 12 Juta

By Faizal Rizki Pratama - Jumat, 17 April 2020 | 11:00 WIB
Kiper Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa, sedang memasuki lapangan laga melawan Borneo FC di Stadion Gelora Bung Karno (1/3/2020) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM- Hasil lelang barang-barang berharga milik Kapten Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa laku hingga mencapai Rp 12 juta.

Seperti diketahui Andritany Ardhiyasa turut mengikuti progam amal yang diinisasi Persija Jakarta dalam tajuk Lelang Satu Hati Lawan Corona.

Andritany bersama rekan-rekanya di Persija bergerak dengan melalang barang-barang berharga milik sang pemain.

Kiper timnas Indonesia itu memilih meleleng jersey dan sepatu yang ia kenakan saat menjuarai Liga 1 2018 serta sarung tangan yang ia kenakan pada musim lalu.

Hasil lelang tersebut sepenuhnya akan disumbangkan Andritany untuk membantu penanganan pandemi covid-19 di Indonesia melalui Persija Jakarta.

Dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub, barang-barang yang dilelang Andritany mencapai Rp 12 juta dari harga pembukaan Rp 2 juta.

Baca Juga: Hari Ini, Lelang Jersey Cristiano Ronaldo Milik Martunis Berakhir, Penawar dari Jakarta hingga Taiwan

Andritany mengaku sangat senang turut berpartipasi dalam kegiatan kemanusiaan ini, apalagi hasil lelangnya terbilang cukup tinggi.

Kapten Persija juga berterimakasih atas partisipasi dari masyarakat yang sangat luar biasa.

Ia berharap sedikit bantuanya ini dapat meringankan beban yang sedang dipikul oleh mereka yang terdampak wabah corona.