Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Mantan petinju kelas berat asal Amerika Serikat (AS), Roy Jones Jr, mengungkap satu nama yang dia anggap bisa menandingi kekuatan petinju kelas berat Inggris, Tyson Fury.
Menariknya, petinju yang dimaksud Roy Jones Jr bukanlah rekan senegaranya, Deontay Wilder.
Sebelumnya, Deontay Wilder pernah dinilai sebagai sosok yang bisa membuat Tyson Fury babak belur.
Penilaian itu tak lepas dari fakta bahwa Wilder memiliki pukulan tangan kanan yang mematikan.
Akan tetapi, pendapat tersebut sudah patah setelah Wilder kalah TKO dari Fury pada ronde ketujuh duel ulang di MGM Grand Arena, Las Vegas, Nevada, AS, 23 Februari lalu.
Baca Juga: Valentino Rossi Ajarkan Maverick Vinales Tetap Tersenyum di Kala Susah
Hal inilah yang kemudian membuat Jones menganggap Wilder tak sebanding Fury.
Menurut dia, sosok petinju yang mampu mengimbangi kekuatan Fury ialah pemilik sabuk juara kelas berat IBO, IBF, WBA, dan WBO, Anthony Joshua.
"Saya pikir pertarungan itu akan menjadi pertarungan yang lebih sulit bagi dia (Fury) daripada Wilder. Sebba, Joshua mempunyai lebih banyak persenjataan dalam menuju pertarungan," kata Jones, dilansir BolaSport.com dari Talksport.
"Dia (Joshua) sudah memiliki beberapa rencana menuju ring, jadi itu akan sulit," kata dia melanjutkan.