Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Kapten Persik Kediri, Faris Aditama berencana melelang jersey miliknya untuk yang kelima kalinya demi memerangi pandemi Covid-19.
Faris Aditama sembelumnya sudah empat jersey yang pernah ia miliki dan tentunya mempunyai nilai bersejarah.
Kali ini khusus jersey kelima rencananya akan dilelang di akun instagram resmi Persik Kediri.
"Kemarin sudah ada 4 jersey sudah saya lelang. Mungkin untuk virus Corona ini saya mau lelang lagi di official Persik. Kemarin gak di official," kata Faris Aditama dikutip BolaSport dari Surya, Selasa (21/4/2020).
Baca Juga: Soal Piala Dunia U-20 2021, Plt Sekjen PSSI Yunus Nusi Tak Punya Wewenang
Farsi mengatakan bahwa dirinya tak mempunyai alasan lain kecuali demi membantu masyarakat brepenghasilan rendah yang terkena dampak corona.
Ia menyebutkan lelang jersey kelimanya akan digelar pada pekan ini.
Ia juga menambahkan jersey mana yang nantinya bakal dilelang.
"Lelang mungkin minggu ini, jersey Liga 2 kemarin yang away, kalau gak kuning yang putih," ucapnya.
Pemain bernomor punggung itu berharap dengan sedikit bantuan darinya mampu meringankan pihak yang sekiranya sangat perlu perhatian.
Selain itu, Faris juga berdoa semoga wabah pandemi segera cepat berlalu agar sepak bola maupun sektor lainnya kembali hidup.
"Semoga wabah ini cepat selesai, biar masyarakat juga pelaku sepakbola bisa beraktivitas dengan normal kembali," tujarnya.
Baca Juga: Pelatih Persik Sibuk Susun Progam Latihan Selama Liga 1 Libur
Di sisi lain, Faris sedikit mengungkapkan kegiatannya selama jeda kompetisi Liga 2020.
Ia banyak memanfaatkan waktu dengan bersepeda bersama keluarganya.
Tak hanya itu ia juga mengisi kekosongan dengan berlatih mandiri untuk menjaga kebugaran tubuhnya.
View this post on InstagramKalian pilih Cristiano Ronaldo yang dulu atau yang sekarang, Bolasporter?
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on